MILAN — Wakil Presiden AC Milan Adriano Galliani membantah pemberitaan media-media Italia yang menyebut klubnya tengah mendekati gelandang Paul Henrique Ganso (Santos) dan Riccardo Montolivo (Fiorentina).
"Tidak ada negosiasi untuk mendatangkan Montolivo. Milan memang memiliki tempat kosong untuk pemain non-Uni Eropa, tetapi bukan untuk Ganso. Jika pemain lain datang, maka ia adalah gelandang. Namun, saya percaya bahwa (Andrea) Pirlo dapat digantikan oleh pemain yang sudah kami miliki di dalam skuad kami," ucap Galliani.
"Sekarang, kami bahagia dengan apa yang kami miliki dan tim ini sudah 99 persen komplet. Jika seorang pemain baru tiba, maka salah satu pemain kami harus pergi," sambungnya. Galliani sebelumnya mengaku bahwa klubnya telah menemukan sosok pemain ideal yang selama ini diberi nama "Mister X".
Menurut pemberitaan di Italia, istilah ini mengarah pada gelandang Marek Hamsik (Napoli) dan Ganso. Milan sendiri sejauh ini belum banyak membuang uang di bursa transfer. Milan baru mendatangkan Philippe Mexes dan Taye Taiwo dengan status bebas transfer. Adapun Stephan El Shaarawy, menurut media-media Italia, dibeli Milan dengan harga 10 juta euro (sekitar Rp 123 miliar) dari Genoa.
"Tidak ada negosiasi untuk mendatangkan Montolivo. Milan memang memiliki tempat kosong untuk pemain non-Uni Eropa, tetapi bukan untuk Ganso. Jika pemain lain datang, maka ia adalah gelandang. Namun, saya percaya bahwa (Andrea) Pirlo dapat digantikan oleh pemain yang sudah kami miliki di dalam skuad kami," ucap Galliani.
"Sekarang, kami bahagia dengan apa yang kami miliki dan tim ini sudah 99 persen komplet. Jika seorang pemain baru tiba, maka salah satu pemain kami harus pergi," sambungnya. Galliani sebelumnya mengaku bahwa klubnya telah menemukan sosok pemain ideal yang selama ini diberi nama "Mister X".
Menurut pemberitaan di Italia, istilah ini mengarah pada gelandang Marek Hamsik (Napoli) dan Ganso. Milan sendiri sejauh ini belum banyak membuang uang di bursa transfer. Milan baru mendatangkan Philippe Mexes dan Taye Taiwo dengan status bebas transfer. Adapun Stephan El Shaarawy, menurut media-media Italia, dibeli Milan dengan harga 10 juta euro (sekitar Rp 123 miliar) dari Genoa.
sumber : kompas.com
0 komentar:
Post a Comment