June 30, 2010

0
Allegri Bicara Ronaldinho-Pato-Huntelaar

MILAN - Pelatih baru AC Milan Massimiliano Allegri yakin klubnya akan mempertahankan Ronaldinho dan Alexandre Pato. Namun, ia tak bisa memastikan masa depan Klaas-Jan Huntelaar di San Siro.
Allegri yang baru dikontrak pekan ini sangat antusias dengan pemain-pemainnya. "Ronaldinho adalah pemain yang fantastis dan Milan takkan menjualnya. Bersama-sama kami akan mencari motivasi baru. Dia bisa bermain di mana saja dengan kualitas yang dia miliki.
Bermain melebar atau di belakang striker. Dan untuk Pato, saya berharap ia lebih dewasa tahun ini," kata Allegri kepada La Gazzetta dello Sport. "Apakah Huntelaar akan bertahan? Dia memiliki karateristik yang sama dengan Pippo Inzaghi dan Marco Borriello. Dia adalah pemain yang bagus, tapi kita lihat saja nanti," ujar pelatih berusia 42 tahun tersebut.
Allegri juga mengungkapkan ambisinya untuk membawa Milan kembali berjaya di Eropa. "Saya tidak takut. Saya suka tantangan. Ini adalah skuad yang telah memenangkan banyak hal, tapi masih bisa lebih banyak lagi. Orang-orang melupakan kemenangan dengan cepat.
Jadi hanya ada satu cara untuk mengatasi hal itu, yakni terus menang." "Referensi saya adalah Arrigo Sacchi dan Fabio Capello. Yang pertama adalah pelatih yang membuat revolusi, sedangkan yang kedua adalah pelatih solid," lanjut mantan pelatih Cagliari tersebut.


sumber : kompas.com

0
Allegri Siap Bangun Kejayaan Milan

MILAN - Setelah beberapa saat lalu ditunjuk sebagai pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri langsung membeberkan rencana kerja di Milan. Hal yang jadi prioritasnya adalah membangun kembali kejayaan I Rossoneri.
Ya, Jumat waktu setempat, Allegri yang baru lepas kontrak dari Cagliari, secara resmi ditunjuk sebagai arsitek anyar Milan menggantikan Leonardo Araujo. Pelatih 42 tahun ini dikontrak selama dua tahun dengan bayaran 1,5 juta euro pertahunnya.
Usai resmi menjadi pelatih Milan, Allegri langsung mengemukakan rencana kerjanya di Milan. Pelatih yang berjasa mengantar Cagliari bertahan di Serie A ini bertekad membangun skuad berkualitas yang akan memuat Milan kembali menjadi tim yang disegani baik kompetisi domestik maupun Eropa.
“Hari ini, saya sangat bahagia,” papar Allegri membeberkan perasaannya setelah resmi ditunjuk sebagai pelatih Milan. “Bulan ini (Juni) memang terasa sangat panjang. Tapi, pada akhirnya saya bahagia,” tambahnya mengomentari proses kepindahannya ke Milan yang sempat dihambat oleh presiden klub Cagliari, Massimo Cellino.
“Terlepas dari semua itu, kini saya memiliki waktu untuk mempersiapkan tim yang tangguh untuk bisa bersaing di musim depan,” tuturnya sebagaimana dikutip Reuters, Sabtu (26/6/2010).


sumber : okezone.com

0
Milan Tertarik Pada Mauricio Isla

MILAN - Penampilan bagus bek Cili Mauricio Isla selama tampil di Piala Dunia 2010 ternyata sudah menggoda hati Milan untuk memboyongnya ke San Siro pada musim panas ini, demikian dilansir Milannews.it.
Isla sebenanya juga tampil bagus saat membela Udinese pada musim lalu. Pihak Rossoneri yakin pemain berusia 22 tahun itu akan memberikan pengaruh besar untuk menopang pertahanan tim pada kompetisi musim depan.
Namun, Milan tampaknya harus bersaing dengan Roma yang ternyata juga berminat untuk mendatangkan Isla. Milan juga berencana akan merekrut bek Barcelona Martin Caceres.
Pemain berusia 23 tahun itu seharusnya kembali pulang ke Juventus setelah menjalani masa peminjaman di Nou Camp selama satu tahun. Namun, Bianconeri menolak mempertahanan sang pemain. Kondisi itu tampaknya akan dimanfaatkan dengan baik oleh kubu Milan.


sumber : goal.com

0
Fabiano Pilih Milan?

JOHANNESBURG — Penyerang Sevilla, Luis Fabiano, tak memungkiri untuk membela AC Milan pada musim depan. Namun, Fabiano menyatakan bahwa segalanya akan diputuskan setelah pergelaran Piala Dunia 2010. Fabiano sudah lama tertarik ingin membela Milan, setidaknya sejak dua musim lalu.
Setali tiga uang, Presiden Milan Silvio Berlusconi pun tertarik untuk meminang penyerang Brasil ini. "I Rossonerri" bahkan telah mengajukan penawaran kepada Sevilla. Namun, Sevilla menolaknya karena harga yang diajukan Milan terlalu rendah.
Akhir musim ini, Fabiano, yang sedang berada di Afrika Selatan untuk membela Brasil di arena Piala Dunia 2010, kembali mengungkapkan keinginannya bermain dengan kompatriotnya, Alexandro Pato dan Ronaldinho, pada musim depan. Fabiano pun tak memungkiri ingin bermain dengan Milan.
"Belum ada yang konkret. Aku menyukai sepak bola Italia. Namun, segalanya akan diputuskan segera setelah Piala Dunia," beber Fabiano. Pernyataan ini bisa diindikasikan bahwa Fabiano lebih memilih Milan daripada Manchester United.
Sebelumnya, penyerang berusia 29 tahun ini juga pernah mengungkapkan bahwa ia hanya tertarik untuk bergabung dengan "Rossonerri" atau "Setan Merah".


sumber : kompas.com

0
Milan Sambar Joe Cole

MILAN – AC Milan tidak mau buang peluang mendapatkan pemain gratisan. Mereka kini dikabarkan ingin menggaet Joe Cole. Cole saat ini berstatus bebas transfer.
Kontraknya baru saja habis dan Chelsea menolak memperpanjang. Mengingat penampilan dan usia yang belum usang, sudah tentu Cole kini jadi target banyak klub. Setelah Tottenham Hotspur dan Manchester City, kini ketertarikan lain datang dari Milan.
Seperti dilaporkan Il Corriere dello Sport, Senin (28/6/2010), saat ini Rossoneri tengah mempersiapkan proposal tawaran untuk Cole. Mereka ingin memboyong mantan punggawa West Ham United tersebut untuk menambah daya gedor di lini tengah.
Dari tanah Britania, Spurs menjadi calon kuat untuk mendapatkan gelandang 29 tahun. Faktor Harry Redknapp diyakini sebagai nilai plus The Lilywhites, diketahui keduanya pernah sempat berkerjsama saat masih membela The Hammers.


sumber : okezone.com

0
Bierhoff Kembali Ke Milan?

MILAN - Oliver Bierhoff dikabarkan media Jerman akan kembali ke Milan musim ini. Bukan sebagai pemain tentunya, melainkan masuk dalam jajaran direktur tim. Football Italia melaporkan Bierhoff akan menempati posisi Leonardo sebelum menjadi pelatih Milan musim lalu.
Ada pun posisi Leonardo itu kosong semenjak dia menangani tim utama. Indikasi itu diperkuat dengan kabar terjadi pertentangan di tubuh Federasi Sepakbola Jerman, di mana posisi Bierhoff tidak disetujui oleh tim.
Namun pelatih Jerman sebelumnya, Juergen Klinsmann, dan arsitek saat ini Joachim Low, menegaskan jika Bierhoff memiliki peran penting di tim debagai direktur teknis timnas Jerman.
Dengan adanya friksi ini, Bierhoff dikabarkan akan mengalah dan memutuskan keluar dari timnas Jerman dan menyambut tawaran Milan. Akan tetapi, baik pihak Milan mau pun DFB, juga Bierhoff belum mengkonfirmasi atau mengklarifikasi kabar tersebut.
Ada pun Bierhoff sempat bergabung bersama Milan di musim 1998/99, di mana dia sukses mengantar Milan meraih scudetto dan mencetak 20 gol dari 34 penampilan. Di tahun 2001, dia memutuskan hijrah ke Monaco sebelum pensiun dua musim kemudian.


sumber : goal.com
June 23, 2010

0
Milan: Ibra No, Fabiano Mungkin Saja

MILAN - AC Milan membantah dengan tegas rumor yang menyebut mereka bakal merekrut striker Barcelona Zlatan Ibrahimovic. Namun saat ditanya soal Luis Fabiano, wakil presiden I Rossoneri Adriano Galliani mengatakan, “mungkin akan direkrut.”
Sepanjang beberapa pekan terakhir ini, nama Ibra memang terus dikaitkan dengan Milan. Situasi sulit yang dialami Ibra di Barca setelah klubnya mendatangkan David Villa, membuat Ibra dikabarkan bakal kembali ke Italia, dan Milan menjadi tujuannya. Namun, bellum jelas kebenaran rumor tersebut, Galliani langsung membantahnya.
Konon, keengganan Milan merekrut Ibra dikarenakan bayaran mantan striker Inter Milan itu terlalu mahal. Diketahui, Ibra mendapatkan gaji sekira 10 juta euro pertahunnya di Barca. “Di Spanyol, sistem perpajakannya sangat berbeda.
Jadi, mereka bisa membayar gaji pemainnya lebih murah ketimbang tim Italia,” tutur Galliani dikutip Football-Italia, Rabu (23/6/2010). “Meski masih ada kemungkinan Ibra kembali ke Italia, namun saya ragu jika dia (Ibra) bersedia menurunkan bayaran yang bisa diterimanya,” tuturnya.
Jika Galliani tak yakin soal Ibra, ia memiliki komentar yang berbeda saat ditanya soal incaran Milan lainnya, yakni striker Sevilla Luis Fabiano. Kendati tak bisa memastikan bahwa klubnya bakal memboyong striker timnas Brasil itu, namun Galliani tak memungkiri bila Fabiano berpeluang besar gabung ke Milan.
“Untuk Luis Fabiano, secara historis dia pernah menyatakan ketertarikannya bergabung dengan Milan dan tahun lalu kami juga sudah sempat membuka negosiasi,” tuturnya. “Kami sendiri juga tertarik kepadanya. Apakah dia (Fabiano) akan menjadi pembelian baru Milan? Mungkin saja…,” tandasnya.


sumber : okezone.com

0
Thiago Silva Ingin di Milan Sampai Tua

MILAN - Thiago Silva menyatakan kesetiaannya kepada AC Milan. Pemain berkebangsaan Brasil tersebut siap berseragam Merah-Hitam hingga usia berkepala empat. Thiago merupakan salah satu pembelian terbaik Milan. Pemain yang bergabung pada Desember 2008 ini datang di saat yang tepat.
Kualitasnya mampu untuk melapis posisi barisan bertahan yang ditinggalkan Alessandro Nesta akibat cedera. Berkat penampilannya Thiago menjadi pemain incaran klub lain.
Salah satunya adalah klub tajir Manchester City. "Saya sudah mengetahui tentang Manchester City. Sangat menyenangkan ketika mengetahui ada pelatih yang memberikan apresiasi kepada Anda dan ada klub yang siap menyediakan dana besar untuk memboyong Anda," tukas Thiago seperti dilansir dari Football-Italia.
Apakah itu berarti pemain kelahiran 22 September 1984 itu bakal meninggalkan San Siro dan berlabuh ke City of Manchester? Soal ini Thiago punya jawabannya. "Saya memiliki rencana sendiri untuk masa depan.
Yang jelas saya punya pesan kepada Milan. Pesan itu adalah: saya siap untuk tetap merah-hitam hingga saya berusia 40 tahun. Saya ingin tinggal dan memenangi sejumlah trofi bersama Milan," jelas dia. Thiago sudah menyatakan kesetiaannya. Kini menjadi tugas Il Diavolo Rosso untuk mengapresiasi loyalitas bek bernomor 33 itu.


sumber : detiksport.com

0
Amelia Akhirnya Resmi Milik Milan

MILAN - Setelah Minggu kemarin menjalani tes medis, Marco Amelia akhirnya diresmikan sebagai kiper baru AC Milan. Amelia dikontrak dari Genoa dengan status pinjam.
Sebagaimana dikutip Football-Italia, Rabu (23/6/2010), Amelia direkrut Milan dengan status pinjaman selama satu musim. Kiper andalan Genoa ini akan menjadi palang pintu I Rossoneri hingga 2011 mendatang, dengan opsi dibeli secara penuh di musim berikutnya.
Jika Milan mengambil opsi untuk mempermanenkan statusnya, maka kontrak Amelia di San Siro akan otomatis berubah, mendapat tambahan dua tahun. Amelia akan menjadi punggawa penuh Milan hingga 2013.
Keputusan Milan merekrut kiper binaan AS Roma ini memang lepas dari penurunan performa dua kiper utamanya Christian Abbiati dan Nelson Dida. Diketahui, faktor usia membuat dua kiper veteran ini mulai diragukan kapasitasnya. Kemungkinan besar, Amelia juga akan menjadi kiper utama I Rossoneri musim depan.


sumber : okezone.com

0
Cellino: Allegri Bukan Siapa-Siapa!

SARDINIA - Presiden klub Cagliari Massimo Cellino rupanya belum bisa memaafkan pelatih Massimiliano Allegri yang dinilainya tidak setia. Cellino menegaskan bahwa kandidat kuat pelatih AC Milan itu bukan siapa-siapa dan tidak memiliki kelebihan apapun.
Seperti diketahui, pemicu keretakan antara Cellino dan Allegri dipicu ketertarikan sang pelatih untuk menukangi Milan yang tengah mencari sosok pengganti Leonardo Araujo.
Saat itu, Allegri yang masih terikat dengan Cagliari secara blak-blakan menyebut dirinya siap jika ditunjuk sebagai allenatore Milan. Selain itu, kerekatakan hubungan keduanya juga dipicu soal pembayaran bonus yang dituntut Allegri saat membawa Cagliari selamat dari degradasi dan perjanjian kontrak staf kepelatihanya.
Terlepas dari masalah utama diantara keduanya, Cellino menegaskan bila dirinya sangat kesal dengan Allegri dan tak ingin ikut campur terkait pelepasan kontrak pelatih 42 tahun di Cagliari. “Saya tak ingin lagi berbicara tentang pelatih ini,” tegas Cellino sebagaimana dikutip Rete24, Rabu (23/6/2010).
“Dia merupakan sosok yang sangat tidak saya hormati dan sejauh yang saya tahu, dia (Allegri) bukan siapa-siapa. Dia tidak becus apa-apa,” tambahnya. “Apakah dengan ini saya akan membatalkan negosiasi pelepasan kontraknya?
Saya sama sekali tak tertarik dengan hal itu. Saya akan melimpahkan hal ini kepada direktur olahraga klub untuk menyelesaikannya,” tuturnya. Setelah dibebaskan dari kontraknya bersama Cagliari, Allegri memang diisukan bakal langsung menerima pinangan Milan untuk memimpin Andrea Pirlo dkk di musim 2010/2011.


sumber : okezone.com
June 22, 2010

0
Ibrahimovic Minta Pindah Ke Milan

MILAN - Menurut El Mundo Deportivo dan 'Qui Stadio, Voi Studio', Zlatan Ibrahimovic ingin meninggalkan Barcelona dan sudah meminta agen Mino Raiola untuk membuka kemungkinan hijrah ke AC Milan. Ibra meminta agar Raiola mencarikan jalan baginya untuk kembali ke Serie A Italia.
Raiola memang tampak berada di markas Milan akhir pekan lalu, tapi baik klub maupun sang agen menampik pertemuan mereka untuk membahas transfer potensial penyerang internasional Swedia itu.
Hambatan utama Milan merekrut Ibrahimovic adalah besaran gajinya yang mencapai €9 juta per tahun. Milan hanya sanggup memberikan €4 juta dan sang pemain hampir mustahil bersedia menerima pemotongan gaji jika diajak bergabung.
Sementara itu, menurut Sport, pintu Ibrahimovic kembali berlaga di Serie A terbuka karena Barcelona mempersiapkannya sebagai bagian dari kesepakatan pertukaran dengan Alexandre Pato.


sumber : goal.com

0
Milan Pertimbangkan Boyong Veloso

MILAN - Milan dilaporkan sedang mempertimbangkan memboyong gelandang Miguel Veloso dari Sporting Lisbon. Pers Italia melaporkan Milan mengirim scout-nya untuk melihat performa Veloso saat Portugal melawan Korea Utara di Piala Dunia 2010.
Sedangkan petinggi Milan siap mengontak agennya. I Rossoneri membutuhkan pemain gelandang untuk memperkuat lini tengahnya. Terlebih, Andrea Pirlo terlihat tidak ingin memperbarui kontraknya yang berakhir usai musim depan. Veloso mampu bermain di banyak posisi.
Ia bisa bermain sebagai gelandang betahan, seperti yang diperagakan Rino Gattuso. Il Corriere dello Sport melaporkan harga Veloso tidak terlalu mahal, sekitar €10 juta. Namun pers Portugal melaporkan Sporting Lisbon hanya akan melepasnya dengan harga mendekati €18 juta.
Milan dipastikan keberatan dengan harga yang diinginkan Sporting, karena anggaran I Rossoneri musim ini sangat kecil. Fiorentina dan Inter Milan juga tertarik memboyongnya.


sumber : goal.com

0
Milan Incar Duet Barcelona

MILAN - AC Milan tertarik untuk mengontrak duet Barcelona Alexander Hleb dan Martin Caceres, demikian kabar dari Leggo. Raksasa Italia itu berniat memperkuat timnya untuk bersaing di Serie A Italia dan Liga Champions musim depan, dan kedua pemain itu diharapkan mampu memperbaiki lini tengah dan belakang Rossoneri.
Hleb sempat menolak pindah ke Inter dalam paket transfer Zlatan Ibrahimovic ke Barcelona, dan bintang Belarusia itu memilih untuk dipinjamkan ke Stuttgart yang berhasil dibawanya ke babak 16 besar Liga Champions.
Caceres, yang dipinjamkan ke Juventus musim lalu, gagal meyakinkan Juventus untuk mengontraknya secara permanen, dan sama seperti Hleb, bek Uruguay berusia 23 tahun itu tak masuk dalam rencana tim pelatih Barcelona Pep Guardiola.
Transfer ini bisa saja terjadi, mengingat hubungan baik antara kedua tim setelah transfer Gianluca Zambrotta dan Ronaldinho dua tahun silam.


sumber : goal.com

0
Aubameyang Lirik The Hammers

MILAN – Striker Pierre-Emerick Aubameyang memilih hengkang dari AC Milan daripada harus terus menjadi penghias bangku cadangan. Sejak masuk tim senior I Rossoneri pada 2008 silam, Abumenyang tak mendapat tempat utama di San Siro.
Dia justru dipinjamkan ke Dijon (2008-2009) dan Lille (2009-2010). Belakangan tersiar kabar West Ham United berminat mendatangkan pemain 21 tahun ke Premier League. Sejauh ini belum ada pernyataan dari Milan apakah akan mempertahankan mantan pemain Timnas Prancis U-21 di San Siro.
Tapi, Aubameyang memberikan lampu hijau kepada The Hammers yang ingin mendapatkan tanda tangannya. Apalagi, Milan juga dikabarkan terus memburu penyerang anyar pada bursa transfer musim panas mendatang.
“Saya akan senang bermain di Premier League, sama seperti pemain muda lainnya. Tapi, bertahan di Prancis juga pilihan bagus,” kata Aubameyang, seperti disitat Tribalfootball, Minggu (20/6/2010). “Kita lihat saja apa yang akan terjadi dalam dua pekan ke depan,” tutup Aubameyang.


sumber : okezone.com
June 20, 2010

0
Milan Jajaki Otamendi & Miranda

MILAN – AC Milan coba mencari bakat ke Amerika Latin dalam upayanya memperkuat lini pertahanan di musim depan. Defender Velez Sasfield Nicolas Otamendi dan bek Sao Paulo Joao Miranda, menjadi target Milan pada bursa transfer musim ini.
Musim lalu Rossoneri gagal mendapatkan trofi termasuk Scudetto dan Liga Champions. Beberapa pemain seperti Giuseppe Favalli, Massimo Oddo dan Kakha Kaladze dikabarkan akan hengkang dari San Siro.
Dengan demikian, Milan membutuhkan darah baru di lini pertahanan terlebih sejak Alessandro Nesta mengalami cedera kronis. Otamendi sendiri adalah anggota skuad Argentina di Piala Dunia 2010. Milan mungkin terganjal dengan harga tinggi Otamendi, sekalipun sang pemain sangat tersanjung bila bisa bergabung dengan AC Milan.
Sementara itu, Miranda mungkin bisa meraih kesepakatan dengan Rossoneri. Miranda punya pengalaman bermain di Eropa ketika membela klub Ligue 1 bersama Sochaux pada musim 2005-06.


sumber : okezone.com

0
Milan Dapatkan Marco Amelia

MILAN -Penjaga gawang Marco Amelia dipastikan meninggalkan Genoa, dan bergabung dengan AC Milan musim depan. "Kami telah berjabat tangan dengan petinggi Milan," kata Enrico Preziosi, persiden Genoa kepada Sky Sport Italia.
Amelia adalah penjaga gawang berpengalaman. Ia telah memperkuat Lecce, Parma, Livorno, Palermo, dan Genoa. "Kami juga telah menyampaikan salam perpisahan kepadanya.
Senin, Amelia akan menjalani tes medis, dan Selasa akan diumumkan sebagai pemain Milan," kata Preziosi. Rossoneri membutuhkan Amelia, karena tidak mungkin mengandalkan Christian Abbiati.
Nelson Dida telah mengakhiri kontraknya dan kembali ke Brasil. Marco Storari adalah pilihan kedua di San Siro, dan telah dijual ke Juventus. Sebagai ganti posisi Amelia di Genoa, Preziosi telah mengontrak Stefano Sorrentino dari Chievo.


sumber : goal.com
June 19, 2010

0
Moggi: Ibrahimovic Cocok Temani Pato

TURIN - Mantan Direktur Umum Juventus Luciano Moggi menyarankan AC MIilan membeli Zlatan Ibrahimovich untuk menemani Alexandre Pato di barisan depan.
Menurut Moggi, Ibra masih punya kualitas pemain bintang. "Saya pikir Milan perlu membeli pemain seperti yang saya suka, pemain yang saya anggap sebagai terbaik di setiap level, Zlatan Ibrahimovic," ungkap Moggi seperti diberitakan Tutto Mercato Web.
"Milan harusnya tidak membiarkan Pato bermain sendirian di depan. Saya rasa Ibra pasti tampil hebat bersama Pato. Ibra mampu berperan seperti tiga pemain sekaligus," tambahnya. Moggi pernah memboyong Ibra ke Juventus pada 2004, sebelum akhirnya Ibra hengkang ke Inter Milan dua tahun kemudian.
Saat Ibra pindah, skandal calciopoli yang melibatkan "I Bianconeri" terkuak ke publik. Skandal ini akhirnya berimbas dengan dicopotnya gelar scudetto Juve tahun itu. Musim ini performa Ibra mengalami perjalanan naik turun di Barcelona.
Meski mencetak 16 gol dan memenangi gelar juara La Liga, Ibra kerap dibangkucadangkan Pelatih Barca Joseph "Pep" Guardiola. Kedatangan David Villa kian mengisyaratkan pemain Swedia ini bakal dibuang musim depan.


sumber : kompas.com
June 18, 2010

0
Milan Dapatkan Allegri

CAGLIARI - Cagliari melepaskan pelatih Massimiliano Allegri untuk bergabung dengan AC Milan. Wakil Presiden Milan, Adriano Galliani, berterima kasih atas kerelaan Presiden Cagliari, Massimo Cellino, melepas Allegri.
Milan membutuhkan pelatih baru, menyusul mundurnya Leonardo, akhir musim 2009-2010 lalu. Milan kemudian fokus kepada usaha mendapatkan Allegri, yang dinilai Galliani merupakan pelatih muda terbaik Italia saat ini. Menurut Galliani, Allegri sudah setuju menangani Milan.
Namun, kepindahan tersendat karena Cellino tak kunjung bersedia memutus kontrak Allegri. Menurut Cagliari, klub kecewa karena Allegri berpaling hati ke Milan. Namun, mengingat mempertahankan orang yang sudah tak lagi berkomitmen bukanlah pilihan bijaksana, Cellino melepaskan Allegri, dengan terpaksa.
"Meski ada rasa kecewa yang ditinggglkan Massimiliano Allegri kepada kami, Presiden Massimo Cellino telah melepasnya, menyusul permintaan Milan," demikian pernyataan Cagliari. "Meski Milan bersedia (membayar), Cagliai tak meminta balas jasa finansial. Perginya Allegri berarti Cagliari bisa mencari pelatih baru," lanjut pernyataan itu.
Sementara itu, Galliani mengatakan, Milan telah menyiapkan kontrak untuk Allegri. Segera setelah menandatanganinya, Allegri akan menjadi pelatih Milan. "Kami telah mencapai kesempatakan untuk Allegri dan ingin berterima kasih kepada Cellino karena tak meminta apa pun," kata Galliani.


sumber : kompas.com

0
Rossoneri Inginkan Rodriguez

MILAN - AC Milan punya target anyar dalam daftar buruan pemain untuk memperkuat Rossoneri di musim Serie A mendatang. Seperti dikabarkan Corriere dello Sport, Jumat (18/6/2010).
Milan kini tengah menjajaki kemungkinan menggaet pemain belakang Villarreal, Gonzalo Rodriguez. Rossoneri yang sempat dibelit masalah keuangan, dan dikhawatirkan tidak akan melakukan pembelian besar untuk menyongsong musim 2010/2011, sudah memasang target untuk merebut Scudetto musim depan.
Rodriguez yang menjadi salah satu target utama ini dinilai bakal mempertebal tembok sentral pertahanan Milan yang diisi Mario Yepes. Pemain asal Argentina ini bergabung dengan Yellow Submarine, julukan Villarreal, sejak 2004.
Bersama Diego Godin, Rodriguez telah menunjukkan kapasitasnya sebagai bek tangguh. Selain dihubungkan dengan Milan, pemain 26 tahun yang juga sempat diincar klub Serie A lain, Lazio, ini juga memiliki paspor Uni Eropa sehingga Milan tidak perlu khawatir mengenai kuota pemain non Uni Eropa mereka.



sumber : okezone.com

0
Juve Rekrut Storari Gantikan Buffon

TURIN - Pencarian Juventus terhadap sosok kiper yang diplot untuk melapis Gianluigi Buffon akhirnya berakhir. Pihak Bianconeri menjatuhkan pilihan kepada kiper AC Milan, Marco Storari. Benarkah?
Sebagaimana dikutip Tuttosport dan Sky Italia, Jumat (18/6/2010), kubu Juve kabarnya telah mencapai kesepakatan dengan manajemen Milan untuk memboyong Storari ke Turin. Meski belum ada pengumuman resmi dari kedua pihak, namun sejumlah kabar menyebut Juve menggelontorkan dana sekira 4 juta poundsterling untuk mendapatkan kiper yang lebih banyak menghabiskan masa baktinya di Milan dengan dipinjamkan ke klub lain itu.
Diketahui, Buffon yang saat ini tengah bersama timnas Italia di Piala Dunia 2010 memang harus kembali mengalami cedera punggung kambuhan yang membuatnya cukup absen membela Juve di musim 2009/2010. Buffon mengalami cedera saat Gli Azzurri bermain 1-1 melawan Paraguay di laga perdana babak penyisihan Grup F.
Cedera kambuhan ini praktis membuat Buffon berpotensi kembali menjalani operasi dan bakal kembali absen cukup lama, untuk pemulihan. Nah, hal inilah yang konon mendorong manajemen klub Juve merekrut Storari. Kiper 33 tahun ini nantinya akan diplot mengisi posisi yang mungkin ditinggalkan Buffon.
Pemilihan Storari juga bukan tanpa sebab. Kabarnya, pihak Bianconeri terkesan dengan penampilan kiper berambut gondrong ini saat menjalani masa pinjaman selama enam bulan bersama Sampdoria yang dibawanya lolos ke Liga Champions musim depan.
Kabar bergabungnya Storari ke Juve, praktis memupus harapan kiper Chievo Stefano Sorrentino yang sebelumnya juga dikabarkan tengah dibidik Juve. Sorrentino sendiri bahkan telah menegaskan dirinya siap merapat ke Juve.


sumber : okezone.com
June 17, 2010

0
Milan Tawar 'New Roberto Baggio' €5 Juta

MILAN - AC Milan dikabarkan siap mengeluarkan €5 juta untuk membawa Lorenzo Tassi, pemain usia 15 tahun berjuluk new Roberto Baggio, dari Brescia. Tassi, yang berkembang di bawah sistem pembinaan usia dini Rondinelle, menarik minat banyak klub.
AC Milan yang paling tergiur mendapatkannya. Milannews.it melaporkan Wapres Adriano Gallini siap melayangkan tawaran €5 juta untuk mendapatkan gelandang serang itu. Brescia kemungkinan tidak akan melepasnya.
Fabio Corioni, presiden Brescia, berharap klubnya bertahan di Serie A sampai empat tahun untuk melihat Tassi berkembang dan menjadi bintang. Brescia telah empat tahun absen dari Serie A.
Roberto Baggio gembira melihat Brescia kembali ke kompetisi papan atas. "Akhirnya, Brescia kembali ke Serie A. Salut kepada seluruh pemain dan presiden," demikian Baggio menulis dalam situs pribadinya.


sumber : goal.com

0
Munich Lepas Klose, Tukar dengan Huntelaar

MUNICH – Bayern Munich dan AC Milan kemungkinan akan melakukan transaksi di bursa transfer musim ini. Kedua tim berencana menukar striker, yakni Munich memberikan Miroslav Klose sementara Milan melepas Klaas-Jan Huntelaar.
Huntelaar, yang namanya secara mengejutkan masuk dalam skuad Belanda di Piala Dunia 2010, terus dikabarkan akan hengkang setelah mengalami musim yang mengecewakan sejak pertama kali tiba di San Siro. Huntelaar seakan kehilangan sentuhan mencetak gol.
Milan sudah mengindikasikan jika mereka ingin mempertahakan jasa The Hunter, yang diboyong dari Real Madrid tersebut. Tapi, Milan juga tidak menampik jika mendapat kesempatab mendatangkan Klose. Musim lalu, striker internasional Jerman tersebut harus rela tempatnya diambil alih oleh Mario Gomez dan Ivica Olic atau Thomas Muller.
Namun, Milan tetap ingin mendapatkan uang tunai bila melepas Huntelaar ditukar dengan Klose. Pasalnya, Klose sudah berusia 32 tahun dan Milan membanderol Huntelaar dengan nilai 15 juta euro. Atau, Munich menambah dengan uang tunal 5 juta euro.
Bila Huntelaar jadi datang, maka dia akan menjadi pemain Belanda ketiga yang ada di skuad Munich. Sebelumnya sudah lebih dulu hadir Mark van Bommel dan Arjen Robben.


sumber : okezone.com

0
Gattuso Siap Tinggalkan Milan

MILAN - Gennaro Gattuso siap meninggalkan AC Milan. Dia tak mau menghabiskan sisa kariernya tanpa gelar. Masih belum jelasnya siapa suksesor Leonardo di Milan musim depan menjadi teka-teki. Sejumlah pemain dikabarkan bakal dilego klub.
Klaas-Jan Huntelaar, Alexander Pato, dan Gattuso diklaim yang paling siap berganti kostum. Jika dua nama awal membantah rumor bakal meninggalkan San Siro, lain halnya dengan Gattuso. Gelandang tangguh justru mengisyaratkan bakal angkat koper dari klub jawara Liga Champions tujuh kali.
"Jika saya melakukan sesuatu, saya ingin melakukannya dengan antusiasme tinggi meski saya akan menjadi pemain biasa, mungkin kelas tiga," kata Gattuso kepada La Gazzetta dello Sport, disitat Goal, Kamis (7/6/2010).
"Dan jika saya bicara musim lalu, itu tak bagus buat saya. Saya masih menyisakan kontrak dua tahun, tapi ini bukan soal uang," imbuhnya seraya mengisyaratkan siap meninggalkan San Siro. Gattuso berada di Milan sejak 2001 dan menjadi bagian penting I Rossoneri saat menjuarai Liga Champions 2002 dan 2007.
Saat ini, dia berada bersama skuad Italia di Piala Dunia Afrika Selatan. Kabar yang beredar belakangan Gattuso ingin mencari tantangan baru di luar Italia.


sumber : okezone.com

0
Milan Membidik Manuele Blasi

PALERMO - Mengutip laporan dari laman Sportsmediaset, saat ini AC Milan dilaporkan tengah menjatuhkan perhatiannya kepada gelandang milik Palermo Manuele Blasi.
Milan membutuhkan sebuah penyegaran untuk menghadapi kompetisi musim depan menyusul hasil yang hanya didapat sebagai peringkat tiga klasemen akhir Serie A Italia musim lalu.
Dalam laporan tersebut disebutkan kalau pemain berusia 29 tahun ini besar kemungkinan tak akan kembali ke Napoli. Posisi Blasi sendiri saat ini di Palermo berstatus sebagai pemain pinjaman dari Napoli. Milan kini dilaporkan telah menyepakati persyaratan untuk bisa menggaet pemain ini. Kabarnya juga, Milan bersedia menyodorkan kontrak dua tahun.


sumber : kompas.com
June 13, 2010

0
Cari Uang Belanja, Milan Jual Pemain

MILAN - Pemilik AC Milan Silvio Berlusconi telah memberikan mandat kepada wakilnya, Adriano Galliani, untuk meningkatkan jumlah uang belanja agar bisa membeli pemain pada bursa transfer musim panas nanti. Telelombardia memberitakan, Berlusconi sudah berbicara dengan Galliani melalui telepon pada pekan ini, supaya berpikir ulang sebelum membuat rencana investasi besar.
Dengan budget dana yang minim terkait kebijakan baru pengurangan biaya, Galliani memang dalam posisi tidak diuntungkan. Namun Berlusconi menyampaikan masukan agar Galliani menjual pemain dengan gaji tinggi. Selain mengurangi pengeluaran klub, pemasukan dari penjualan pemain mahal itu bisa digunakan untuk mendatangkan pemain baru.
Dengan adanya kebijakan itu, maka Kahka Kaladze, Marek Jankulovski, dan Massimo Oddo kemungkinan besar tidak akan dipertahakan. Hingga saat ini mereka belum mendapatkan penawaran perpanjangan kontrak baru.
Bahkan masa depan Ronaldinho di klub pun masih menjadi tanda tanya. Walau Ronaldinho sudah bersedia gajinya dipangkas, ia bisa saja dipaksa meninggalkan Milan menuju Manchester City.


sumber : goal.com

0
Bintang Velez Sarsfield Ngebet ke Milan

BUENOS AIRES - Bek muda Velez Sarsfield, Nicolas Otamendi membuka pintu selebar-lebarnya kepada AC Milan yang kabarnya berminat menggunakan jasanya. Otamendi mengaku akan sangat senang bisa merumput di tim elit seperti I Rossoneri.
Beberapa waktu lalu, Milan dirumorkan tengah menjajaki peluang mendapatkan Otamendi guna meremajakan lini belakang yang dihuni banyak pemain veteran. Namun, hingga kini kabar tersebut masih sebatas rumor, atau belum ada langkah konkret dari kubu Milan kendati sang pemain telah menyatakan siap menerimanya.
“Jika kabar ketertarikan Milan kepadaku itu benar, itu akan menjadi kehormatan besar buat saya. Rossoneri merupakan salah satu tim terbaik di dunia, dan dihuni sejumlah pemain terbaik macam Ronaldinho, Alessandro Nesta dan masih banyak lagi,” tutur Otamendi seperti dikutip TMW, Jumat (11/6/2010).
“Tapi, hingga saat ini kabar tersebut hanya sebatas rumor yang dihembuskan media dan saya belum menerima tawaran apapun dari Milan. Yang pasti, saya akan sangat senang sekali bisa mengenakan kostum Milan,” tambah bek yang kini tengah memperkuat timnas Argentina di Piala Dunia 2010 ini.
“Bersama Velez, saya mendapat banyak pelajaran dan saya berhutang dengan klub ini. Tetap bertahan di Argentina memang bukan masalah bagi saya, tapi saya ingin tumbuh sebagai pemain yang mampu membuktikan kualitas saya di kancah Eropa,” tutur bek 22 tahun ini.


sumber : okezone.com
June 11, 2010

0
Pato Bertahan dengan Syarat

JOHANNESBURG — Penyerang Alexandre Pato menyatakan masih akan berkostum AC Milan musim depan, asal Milan mempertahankan Ronaldinho. Pato merupakan salah satu pemain muda yang mempunyai potensi besar menjadi bintang.
Hal itu membuatnya menjadi incaran banyak klub. Mengingat Milan mengakhiri musim 2009-2010 tanpa prestasi apa pun dan belum memiliki agenda transfer signifikan, sejumlah pendukung khawatir, Pato akan hengkang demi mengejar trofi dan reputasi.
Kekhawatiran itu melambung ketika baru-baru ini Pato mengatakan bahwa dirinya tak tahu apakah masih akan di Milan musim depan. Namun, Milanisti boleh berlega hati karena Pato mengaku berambisi menjuarai berbagai gelar bersama Milan. Mereka hanya perlu berharap, Milan mau memperpanjang kontrak Ronaldinho.
"Tak ada masalah. Aku akan bertahan di Milan karena aku ingin memenangi sesuatu yang penting. Aku ingin trofi Liga Champions dan scudetto," ungkap Pato. "Yang penting adalah Ronaldinho bertahan," tambahnya. Ronaldinho sebetulnya masih terikat kontrak sampai 2011. Namun, mengingat Ronaldinho sudah berusia 30 tahun, ia ingin mendapat jaminan masa depan berupa masa kontrak lebih panjang.
Bila tak dipenuhi, media-media Italia mengatakan, ia akan memilih pergi. Sejauh ini, belum ada keterangan baik dari Milan maupun pihak Ronaldinho mengenai negosiasi kontrak baru itu.


sumber : kompas.com
June 10, 2010

0
Doni Belum Bertemu Pihak Milan

ROMA – Kiper Roma Alexandre Doni diisukan mulai mencari jalan keluar untuk bisa bermain di tim lain, terutama AC Milan. Rumor yang berembus menyebutkan sikap Doni ini tak terlepas dari nasibnya selama ini di Roma.
Dia banyak melewati laga dan hanya duduk di bangku cadangan karena kalah bersaing dengan kiper utama Roma, Julio Sergio. Meski demikian, Doni belum memberi sinyal positif membenarkan rumor itu.
Termasuk kabar bahwa sejumlah klub seperti Bayern Munich dan Benfica berniat merekrut Doni. Agen Doni, Ovid Colucci juga menandaskan bahwa sampai saat ini belum ada pembicaraan apapun antara dirinya dengan pihak Milan.
“Belum ada kontak dengan Milan. Saya membantah itu, ini baru rumor. Kami menunggu untuk memutuskan masa depan Doni dengan Roma,” katanya seperti dikutip dari MilansNews, Rabu (9/6/2010).


sumber : okezone.com

0
Adriano Sambut Ketertarikan Milan

SEVILLE - Menjadi bidikan serius tim papan atas, jelas menjadi impian setiap pemain. Hal inilah yang kini tengah dirasakan bek Sevilla Adriano Correia, setelah mengetahui dirinya diincar tim elit Serie A, AC Milan.
Ya, sejak beberapa pekan lalu Adriano memang terus dikaitkan dengan Milan. Pemain serba-bisa ini kabarnya menjadi buruan utama I Rossoneri pada bursa transfer musim panas ini. Konon, kubu Milan kepincut dengan aksi Adriano yang mampu bermain di segala posisi kecuali striker.
Mengetahui dirinya tengah menjadi incaran klub besar sekelas Milan, Adriano menyambut dengan tangan terbuka. Tak sungkan, bek sayap asal Brasil ini pun langsung menyatakan siap meninggalkan Sevilla dan mencari tantangan baru di kota mode, Milan. “Saya pikir, penting bagi saya untuk mengganti tim dan mencoba tantangan baru. Saya telah menjalani lima tahun karir yang indah bersama Sevilla.
Fans, klub dan rekan setim selalu membuat saya merasa bahagia,” ujarnya. “Namun kini, saya rasa ini adalah saat yang tepat untuk menutup memori indah bersama Sevilla dan mencari tantangan baru di klub lain” papar Adriano sebagaimana dikutip AS, Rabu (9/6/2010). “Saya sangat senang bisa bermain di Milan.
Di sana banyak pemain asal Brasil dan Milan merupakan salah satu klub terbaik di dunia. Memang, dalam dua tahun terakhir, mereka tengah mengalami masa sulit. Tapi, saya pikir mereka akan mampu menjadi pesaing kuat dalam meraih gelar juara, musim depan,” tambahnya.
Kendati tak lagi malu menyatakan keinginannya bermain untuk Milan, namun Adriano mengkonfirmasi bahwa hingga kini dirinya belum menerima kontak dari perwakilan I Rossoneri. “Sejauh ini, belum ada yang mengontakku.”


sumber : okezone.com

0
Pato Tak Janji Tetap di Milan

JOHANNESBURG - Penyerang AC Milan, Alexandre Pato, mengatakan, meski terikat kontrak sampai 2014, masih terlalu dini mengatakan ia masih akan bermain di San Siro musim depan. Menurutnya, ia kini hanya fokus memberikan dukungan kepada tim nasional Brasil di Afrika Selatan.
Pato tidak masuk skuad Brasil untuk Piala Dunia 2010 Afrika Selatan. Namun, ia mengaku tetap bersemangat dan gembira berangkat ke Afsel untuk mendukung "Tim Samba". Selain itu, menurutnya, ia punya agenda menghadiri acara yang dibuat produsen alat olahraga Nike.
Pato sendiri memang merupakan salah satu ikon produk sepatu Nike Elite, varian Mercurial. "Terlalu cepat mengatakan apakah aku akan tetap di Milan. Aku hanya akan bicara soal masa depanku setelah 20 Juli," kata Pato kepada para wartawan di Afrika Selatan, dalam sebuah acara amal.
"Aku di Afrika Selatan untuk menghadiri acara Nike dan mendukung Brasil dengan memainkan Vuvuzela (sejenis terompet)," ungkap Pato. Di Piala Dunia nanti, Brasil berada di grup G bersama dengan Portugal, Pantai Gading, dan Korea Utara. Pada laga perdana, mereka akan berhadapan dengan Korea Utara , di Stadion Ellis Park, 15 Juni mendatang.


sumber : kompas.com
June 09, 2010

0
Gattuso Ikuti Jejak Cannavaro?

DUBAI - Gennaro Gattuso menjadi bintang veteran Serie A teranyar yang dihubungkan dengan klub kaya raya Uni Emirat Arab, Al-Ahli. Sebelumnya, Al-Ahli telah mendapatkan tanda tangan kapten Timnas Italia, Fabio Cannavaro.
Mantan bintang Real Madrid dan Juventus akan memperkuat klub milik Hamdan Bin Mohammed Al Maktoum selama dua tahun. Kini, Guardian melansir, Rabu (9/6/2010), gelandang AC Milan 32 tahun menjadi bidikan Al-Ahli berikutnya.
Gattuso tercatat hanya tampil dalam 22 laga bersama Rossoneri, sepanjang musim 2009/2010. Kendati demikian, dia tetap mendapat kepercayaan Marcello Lippi untuk memperkuat Timnas Italia pada Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan, 11 Juni – 11 Juli. Selain Gattuso, Al-Ahli disinyalir juga mengincar beberapa nama besar lainnya.
Diantaranya, gelandang Chelsea sekaligus kapten Timnas Jerman, Michael Ballack, serta gelandang Real Madrid, Guti Hernandez yang terancam kehilangan tempat di skuad utama menyusul kedatangan pelatih Portugal, Jose Mourinho.


sumber : okezone.com

0
Lula Cuma Sayangkan Ketiadaan Dinho

BRASILIA - Presiden Brazil Luis Inacio Lula da Silva "pasang badan" untuk skuad Brasil racikan Dunga. Hanya satu yang dia sayangkan: ketiadaan Ronaldinho. Skuad Brasil yang dibawa Dunga untuk Piala Dunia 2010 sudah menuai kritik.
Dunga dinilai lebih menumpuk pemain bertipe "pekerja" dalam timnya ketimbang memilih pemain kreatif. Secara umum, komposisi ini sebenarnya sudah bikin Lula puas sehingga dia menepis kritikan buat Samba-nya Dunga. Namun, sang presiden menyesalkan kenapa Dunga tak memberi kesempatan lagi untuk Ronaldinho.
"Lihat skuad Brazil, Dunga tidak melewatkan seorang pun. Hanya seorang pemain yang berhak mendapat satu kesempatan lagi, yaitu Ronaldinho Gaucho," ujar Lula kepada Radio Jangadeira yang dikutip Yahoosports.
"Seseorang dengan kemampuannya, dengan kemampuan pemain bintang, tahu bahwa jika dia tampil sebaik mungkin maka dia pasti dimainkan." "Nah, kita tahu kalau dia sempat menghabiskan waktu tanpa bermain, jadi cadangan bersama Barcelona dan AC Milan, serta tidak ikut bermain di Copa Amerika," bela Lula.


sumber : detiksport.com
June 08, 2010

0
Pirlo Pesimistis Kekuatan Transfer Milan

SESTIERE - Andrea Pirlo tidak mau banyak berharap pada bursa transfer musim panas ini. Dia melihat peluang AC Milan mendatangkan pemain berkelas sangatlah kecil.
“Saya tidak banyak berharap adanya kabar mengejutkan dari bursa transfer,” keluh Pirlo kepada Calciomercato, Selasa (8/6/2010). Cukup bisa dimengerti mengapa dia sampai berkata demikian. Sang gelandang sudah sangat paham kondisi keuangan klubnya sekarang.
Milan diketahui terhimpit krisis ekonomi selama beberapa tahun belakangan. Guna mengatasinya, musim depan pihak klub kembali memberlakukan penghematan dana, khusus untuk transaksi pemain.
Meskipun masih punya harapan mendapatkan pemain papan atas sesuai janji wakil presiden Adriano Galliani beberapa waktu lalu, Pirlo tetap saja tidak yakin karena hingga kini belum ada langkah kongrit dari pihak klub.


sumber : okezone.com

0
Maldini Peringatkan Milan

MILAN - Mantan bek AC Milan Paolo Maldini mengingatkan bahwa ada kebutuhan mendesak untuk menyegarkan skuad Rossoneri dengan mendatangkan pemain baru.
Dia merasa investasi pemain diperlukan untuk mereformasi dan mengembalikan tim meraih sukses di musim depan, meski Milan kini tengah menghadapi isu bahwa perusahaan induk Milan, Fininvest akan melepas sahamnya. Maldini beranggapan jika Milan tidak melakukan belanja pemain yang berkualitas, maka Milan tidak akan mengalami kemajuan dari apa yang mereka capai musim ini.
Dia meyakini Milan hanya akan menderita karena pembatasan pengeluaran seperti yang diperintahkan oleh para petinggi klub. Dia juga mengingatkan Milan tidak bisa mendatangkan pemain dengan dana seadanya karena hal itu tidak akan mendorong hasil maksimal. "Masalahnya adalah bahwa kita harus mengurangi kesenjangan dengan tim lain.
Kita perlu pemain," kata Maldini seperti dikutip Goal, Selasa (8/6/2010). "Juventus banyak berinvestasi, Inter selalu kuat, dan mereka juga berinvestasi. "Di Milan ada tidak ada keinginan untuk mengeluarkan dana besar, dan hanya menukar pemain untuk transaksi kecil. Sulit untuk mengurangi kesenjangan dengan situasi seperti ini," jelasnya.


sumber : okezone.com

0
Milan Inginkan Gelandang Kreatif Santos

MILAN - Ganso, gelandang kreatif Santos berusia 20 tahun, menjadi bidikan utama Milan untuk musim depan. Agen Ganso bahkan menyatakan raksasa Serie A Italia itu sudah mengajukan tawaran.
"Ada ketertarikan secara konkret pada pemain ini dan Milan sudah beberapa kali mengamatinya secara langsung," ungkap agen Ganso, Sabatino Durante, seperti dikutip Calciomercato.it.
Namun Durante menegaskan Milan harus terlebih dulu memeriksa budget yang mereka miliki untuk bisa mendapatkan pemain yang disebut memiliki karakter bermain seperti Kaka itu.
Pasalnya, Durante menilai Santos baru bersedia melepasnya dengan nilai transfer mencapai 25 juta euro. "Ganso dihargai mahal. Presiden Santos meminta bayaran 25 juta euro. Begitulah permintaan mereka," tandasnya. Ganso sendiri merupakan pemain yang dinobatkan sebagai pemain muda terbaik musim ini di kompetisi Brasil. Sejumlah media juga menyamakan dia dengan Kaka di masa mudanya.


sumber : goal.com

0
Adriano Bersiap Menuju Milan

SEVILLA - AS Roma boleh saja kedatangan Adriano Leite musim panas ini. Namun AC Milan juga tidak mau kalah, mereka kini siap menyambut Adriano lainnya. Yang dimaksud adalah Adriano Correia.
Pemain Sevilla tersebut kini dikabarkan tengah bersiap-siap menuju San Siro. Dituturkan oleh agennya Paulo Affonso, pemain yang biasa mengisi posisi wing bek dan juga gelandang sudah membulatkan tekad mengenakan seragam Rossoneri. Padahal saat ini dia juga diminati oleh Real Madrid dan Barcelona.
“Memang saya belum berbicara langsung dengan mereka. Tapi sahabat saya dari Italia mengatakan kalau Milan cukup tertarik kepada Adriano,” ujar Affonso. “Tentu belum ada negosiasi sekarang. Bagi kami berdua, Milan adalah klub hebat,” tandasnya lagi seperti dikutip Calciomercato, Selasa (8/6/2010).


sumber : okezone.com

0
Kiper Flamengo Jadi Pengganti Dida

MILAN - Manajemen AC Milan kini mulai berburu kiper untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan Dida. Kiper asal Brasil tersebut akan habis masa kontraknya pada akhir bulan ini. Corriere della Sera menyebutkan, Dida akan melanjutkan karir sepakbolnya bersama klub di negaranya, Corinthians.
Milan kemungkinan besar akan ditinggalkan kipernya. Selain Dida, Marco Storari juga disebut menolak menjadi pilihan kedua setelah Christian Abbiati. Storari lebih memilih kembali ke Sampdoria dibandingkan harus menjadi kiper cadangan.
Ketua Milan Ariedo Braida telah diminta untuk mendatangkan kiper Flamengo, Bruno, yang diperkirakan berharga €4 juta.
Namun, keinginan itu sepertinya akan menemui kendala. Pasalnya, Massimiliano Allegri, yang belakangan santer diberitakan bakal menjadi pelatih Milan, justru menginginkan mantan anak asuhnya di Cagliari, Federico Marchetti sebagai kiper utama Milan.


sumber : goal.com

0
Milan Inginkan Winger Getafe

MILAN - Menurut harian AS, winger Getafe Pedro Leon dilaporkan masuk dalam daftar belanja AC Milan di musim panas sekarang. Pemain muda berusia 23 tahun tersebut memang menyita perhatian klub-klub besar menyusul performa menawannya sepanjang musim kemarin.
Ia telah mengemas delapan gol di ajang La Liga Spanyol dan menjadi pemain ketiga paling banyak memberikan umpan dengan koleksi sembilan assist. Sebetulnya pada Maret lalu Milan sudah mulai mengajukan tawaran kepada Leon, namun sang pemain menolak karena ia lebih memilih fokus hingga kompetisi berakhir.
Sekarang, animo Rossoneri hidup lagi dan siap kembali membujuk Leon agar mau berlabuh di San Siro untuk musim depan. Namun Milan tidak sendiri, pemain yang memiliki buy-out clause €10 juta ini juga kabarnya tengah diminati Real Madrid dan Sevilla.
Oleh karena itu, pihak Rossoneri kemungkinan akan bergerak cepat bila ingin memakai jasa mantan pemain Valladolid ini.


sumber : goal.com

0
Huntelaar: Aku Pindah? Itu Karangan Media!

MILAN - Klaas-Jan Huntelaar membantah akan hengkang dari AC Milan pada musim depan. Menurut penyerang "I Rosonerri" itu, kabar tersebut hanyalah karangan yang dibuat oleh media. "The Hunter" selalu digembor-gemborkan akan hengkang dari San Siro.
Tottenham Hotspur dan Benfica kabarnya menginginkan penyerang berusia 26 tahun itu. Dari dua klub tersebut, "Spurs"-lah yang paling getol mendapatkan penyerang asal Belanda itu karena pelatih Harry Redknapp sangat menginginkannya. Isu kepindahan Huntelaar semakin santer setelah "I Rosonerri" kecewa melihat penampilannya.
Ia hanya membukukan tujuh gol dari 25 penampilannya. Namun, Huntelaar membantah kabar tersebut. Menurutnya, hal itu hanyalah isu yang dihembuskan oleh media. Pasalnya, Milan, kata Huntelaar, tak pernah menginginkannya pergi.
Selain itu, Huntelaar juga ingin menghormati kontraknya yang baru berakhir pada 2013 nanti. "Aku melihat namuku di surat kabar-surat kabar Italia dan aku tak mengerti kenapa," jelasnya. "Aku ingin mengetahui siapa yang mengatakan bahwa aku akan dijual karena tidak ada satu pun dari klub mengatakan demikian. Aku takkan meninggalkan Milan sampai aku menunjukkan betapa berharganya aku," tegasnya.


sumber : kompas.com
June 07, 2010

0
Milan Buru Striker Dortmund

MILAN - Gagal memboyong striker VfL Wolfsburg Edin Dzeko, kini AC Milan berpaling ke lain hati. Ya, giliran striker berkebangsaan Paraguay Lucas Barrios yang menjadi buruan Rossoneri.
Milan gencar berburu punggawa di lini serang, setelah menuai kekecewaan atas performa Klaas-Jan Huntelaar, yang digiring dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas tahun lalu. Awalnya memang Dzeko yang menjadi bidikan utama. Karena banderol striker asal Bosnia terlalu tinggi, yakni sekira 40 euro, Milan mengurungkan niatnya.
Tak heran jika kini lirikan tertuju pada Barrios. Seperti dilansir Goal, Minggu (6/6/2010), Barrios, yang bergabung dengan Borussia Dortmund dari Colo-Colo dengan harga transfer hanya 4,2 juta euro, pada awal musim lalu, memiliki label lebih rendah dari Dzeko.
Kabarnya, klub asal Jerman bersedia melepas striker kelahiran Argentina, 25 tahun silam, jika klub yang tertarik meminangnya sanggup menggelontorkan dana sebesar 30 juta euro, atau lebih rendah 10 juta euro dari nominal Dzeko. Mampukan Milan?


sumber : okezone.com

0
Pato Akan Sambut Baik Kedatangan Allegri

MILAN - Striker Alexandre Pato menyambut baik kedatangan Massimiliano Allegri ke Milan, karena reputasi sang pelatih menangani pemain muda. "Saya dengar dia piawai menangani pemain muda. Saya ingin segera berjumpa dengannya," ujar Pato.
Milan belum bisa mengumumkan Allegri sebagai pelatih baru I Rossoneri, karena Cagliari enggan melepas kontraknya. Namun pers Italia yakin Allegri akan segera tiba di San Siro. Cagliari memecat Allegri di pekan-pekan terakhir musim, setelah klub mengemas sejumlah hasil buruk.
Namun, Pato mengatakan Allegri menjalani musim yang hebat bersama Cagliari. Laporan lain menyebutkan Pato gundah akan masa depannya di Milan. Terlebih setelah Carlo Ancelotti kembali berupaya memboyongnya ke Chelsea.
Si Bebek, demikian Pato dijuluki, dikabarkan sempat mempertimbangkan tawaran Ancelotti. Namun, Milan bersumpah tidak akan melepasnya. Pato akhirnya memutuskan bertahan di Milan. Ia kini ingin mendapatkan kepastian siapa yang akan menangani Milan musim depan.


sumber : goal.com

0
Pirlo Istirahat Hingga Tiga Minggu

MILAN - Setelah Mauro Camoranesi, Andrea Pirlo menyusul masuk ke daftar cedera pemain Italia. Gelandang asal Milan itu mengalami kram otot betis saat menjalani sesi latihan.
Karena masalah ini, ada kemungkinan Pirlo akan dicoret dari skuad Italia yang berlaga di Piala Dunia 2010 mengingat masa pemulihan yang cukup panjang, sekitar dua sampai tiga minggu. "Kami akan melakukan tes dan akan melakukan pengamatan serius pada situasi ini," ungkap professor Enrico Castellacci, anggota tim dokter Italia.
"Untuk cedera semacam ini, biasanya anda butuh waktu 15 sampai 20 hari untuk pemulihan, tapi semua itu tergantung pada kondisi fisik yang bersangkutan." "Kami berpikir dia bisa pulih dalam beberapa pertandingan ke depan.
Terserah pelatih untuk memutuskan, yang bisa kami lakukan hanyalah memberi masukan dari sudut pandang medis," tandasnya lagi. Italia juga sudah memanggil Andrea Cossu untuk menjadi alternatif pengganti Pirlo.


sumber : goal.com
June 06, 2010

0
Inzaghi: Berlusconi Perlu Nakal

MILAN - Penyerang AC Milan, Filippo Inzaghi, mengaku berharap, presiden klub, Silvio Berlusconi, mau sedikit melanggar kebijakan transfernya dan lebih boros belanja pemain.
Menurutnya, tanpa pembelian mahal, Milan masih akan sulit bersaing di Serie-A dan Liga Champions. Milan menutup musim 2009-2010 tanpa gelar. Sejumlah kalangan menilai, Milan tak memiliki pemain yang bisa menciptakan perbedaan dan untuk meningkatkan daya saing, Milan membutuhkan pemain muda dan top.
Masalahnya, Wakil Presiden Milan, Adriano Galliani, sudah menegaskan, bahwa Milan akan tetap menerapkan transfer "ramah kantong" pada bursa transfer mendatang. Dengan begitu, hanya pernyataan Berlusconi-lah yang bisa membuat kebijakan tersebut berubah. "Aku percaya kepada kualitas Berlusconi dan Galliani. Aku tak khawatir soal itu," ungkap Inzaghi


sumber : kompas.com

0
Galliani: Kami Belum Bisa Tunjuk Allegri

MILAN - Wakil Presiden AC Milan Adriano Galliani menegaskan I Rossoneri masih harus menunggu sebelum secara resmi menunjuk Massimiliano Allegri sebagai pelatih. "Pers tahu siapa yang akan menjadi pelatih Milan musim depan," kata Cagliari kepada Sky Sport 24.
"Namun Allegri masih terikat kontrak dengan Cagliari, dan saya belum bisa menunjuknya," lanjut Galliani. Massimo Cellino, presiden Cagliari, menolak mengakhiri kontrak Allegri. Padahal, Cellino telah memecat Allegri musim lalu. Kontrak Allegri dengan Cagliari mengakhir setelah 30 Juni 2010.
Milan baru bisa mengumumkan Allegri sebagai pelatih I Rossoneri pada Juli 2010. Menjawab pertanyaan wartawan soal pembelian pemain baru, Galliani mengatakan; "Kami harus lebih dulu menyingkirkan beberapa pemain lama."
Milan, kata Galliani, harus lebih dulu menjual penjaga gawang Dida, defender Giuseppe Favalli, Maro Storari, dan Mario Yepes. "Fans harus sabar saat kami membangun kembali tim yang mampu memenangkan gelar," Galliani mengakhiri.


sumber : goal.com

0
Milan: Luis Fabiano Bergabung, Asal...

MILAN - Milan mengindikasikan akan mendatangkan Luis Fabiano musim depan. Namun begitu, ada sejumlah persyaratan dari internal tim yang harus dipenuhi. Syarat itu adalah adanya ruang untuk diisi oleh striker Sevilla dan timnas Brasil itu.
Ruang yang dimaksud adalah pos di mana kuota striker yang dimiliki Milan harus dikurangi lebih dulu dengan melepas salah satu penyerang yang ada. "Kami sudah memiliki tiga penyerang tengah seperti Klaas-Jan Huntelaar, Marco Borriello dan Pippo Inzaghi," ungkap wakil presiden Adriano Galliani seperti dikutip Football Italia.
"Jika salah satu dari mereka tidak pergi, maka Luis Fabiano tak bisa bergabung. Tapi Jika salah satu dari mereka pergi, maka mereka akan digantikan." Galliani mencontohkan kasus Dida dan Giuseppe Favalli yang dilepas klub karena kontrak mereka yang sudah berakhir.
"Mereka bisa menjadi contoh degan digantikan Marco Storari dan Mario Yepes. Setiap pemain yang pergi di musim panas akan berimbas pada datangnya pemain baru," tegas Galliani.


sumber : goal.com
June 02, 2010

0
Milan Dekati Gareth Bale

MILAN – AC Milan terus memburu pemain untuk didatangkan pada bursa transfer musim panas. Satu lagi daftar incaran I Rossoneri. Dilansir Goal, Selasa (1/6/2010),
Wakil Presiden Adriano Galliani tengah mendekati kubu Tottenham Hotspur untuk membuka negosiasi pembelian Gareth Bale. Galliani ternyata kepincut dengan aksi Bale musim ini bersama The Lilywhites. Winger Wales mempunyai andil besar membawa Spurs ke Liga Champions musim depan.
Galliani pun akan mengeluarkan upaya maksimal demi mendaratkan Bale ke San Siro. Konon, Spurs meminta kompensasi 18 juta euro kepada I Rossoneri. Tapi, Milan tampaknya akan memasukkan Klaas-Jan Huntelaar sebagai bagian transfer.
Selain Bale, Galliani juga mengantongi nama lainnya. Bek muda Ajax Amsterdam, Gregory van der Wiel, masuk bidikan Galliani. Raksasa Eredivisie meminta mahar 15 juta euro dan tak akan tertarik dengan transfer ‘tukar tambah’.


sumber : okezone.com

0
Mancini Tetap Di Milan

MILAN - Kabar hengkangnya Mancini dari Milan dibantah oleh agennya, Roberto Calenda. Pemain asal Brasil ini kemungkinan besar akan tetap bertahan bersama Rossoneri.
Mancini dipinjamkan dari Inter Milan sejak Februari lalu sampai akhir musim ini, Milan punya opsi untuk memperpanjang masa pinjaman atau mengontraknya secara permanen. "Baik Milan maupun Inter adalah klub besar, dan Mancini juga pemain besar.
Ia akan tetap bermain di klub besar dan Milan adalah pilihannya saat ini," ungkap Calenda melalui Tuttomercatoweb.com. "Pada Desember lalu Mancini melakukan operasi dan sudah hampir seratus persen pulih.
Kalau tidak pulih tentu ia tidak akan bertahan di Milan. Masalah cedera memang sangat mengganggu dirinya, tapi begitu kondisinya fit, Mancini akan memberikan yang terbaik bagi klubnya."


sumber : goal.com
June 01, 2010

0
Seedorf Bawa Milan Atasi Chicago

BRIDGEVIEW - AC Milan memetik hasil positif dalam laga eksebisi di Amerika Serikat. Rossoneri berhasil mengatasi Chicago Fire lewat gol tunggal Clarence Seedorf di Toyota Park, Senin (31/5/2010).
Akhir musim ini dipakai oleh Milan untuk membawa skuadnya yang ada untuk melakukan beberapa laga friendly di AS. Setelah sebelumnya Milan kalah 2-3 dari DC United, kali ini Rossoneri berhasil mengalahkan Chicago Fire dengan skor tipis 1-0.
Pemain asal Belanda ini akhirnya berhasil menjebol gawang Chicago Fire saat dua menit pertandingan memasuki babak kedua. Chicago juga sempat memberikan perlawanan namun tendangan salto Patrick Nyarko masih dapat diblok Luca Antonini. Pemain Chicago lainnya Julio Martinez mengancam di akhir pertandingan namun masih dapat digagalkan Dida.
Laga ini juga sempat terhenti karena setelah seorang fans berkostum Milan masuk ke lapangan dan memeluk serta mencium Ronaldinho. Sementara Seedorf merasa senang bisa membawa Milan menang dan menghibur para penonton yang memenuhi Toyota Park.
"Hari ini adalah pertandingan bagus bagi kami. Kami sangat menikmatinya," ungkapnya seperti dilansir CP. "Para penonton tampaknya sangat mengerti pertandingan. Itu bagus. Ini buadaya besar olahraga di Amerika Serikat. Saya berharap bisa terlibat dengan MLS dalam satu cara atau cara lainnya," kata gelandang asal Belanda ini.


sumber : detiksport.com

0
Rencana Barter Melo-Borriello?

MILAN - AC Milan dilaporkan berniat meminang Felipe Melo. Sialnya Juventus meminta gelandang asal Brasil itu ditukar dengan bomber andalan Marco Boriello. Tuttopsort, Senin (31/5/2010), mengklaim Rossoneri sangat tertarik mendapatkan jasa Melo untuk memperkuat lini tengah musim depan.
Mereka kabarnya sudah melakukan pertemuan dengan pihak Bianconeri yang diwakili Giuseppe Marrotta. Beredar kabar bahwasanya Milan telah mengajukan nama Mathieu Flamini untuk dibarter dengan Melo.
Sayang, proposal itu ditolak karena Juventus hanya mau menukarnya dengan Borriello. Il Diavolo sendiri sudah pasti ogah melepas strikernya. Betapa tidak, Borriello selama ini diketahui merupakan mesin gol utama meraka.
Apakah dengan begitu jalan Milan mendapatkan Melo sudah tertutup rapat? Tidak juga, mereka masih bisa membelinya secara tunai dengan harga tidak kurang dari 20 juta euro.


sumber : okezone.com

0
Milan: Ibra Terlalu 'Mahal', namun...

MILAN - AC Milan tidak akan mendatangkan Zlatan Ibrahimovic. Pasalnya gaji yang bakal diminta striker Swedia itu dinilai terlalu tinggi. Meski begitu Rossoneri bertekad tetap mendatangkan pemain kelas dunia.
Posisi Ibra di Barcelona tengah dalam sorotan. Pasalnya performa striker bertubuh jangkung itu di musim pertamanya di Nou Camp masih belum memenuhi ekspektasi.
Bergabungnya David Villa ke klub jawara La Liga musim 2009/2010 itu semakin membuat nasib Ibrahimovic menjadi tanda tanya, meskipun pihak The Catalans sendiri beberapa kali mengatakan bahwa pemain nomor punggung sembilan itu tak akan dilepas.
Situasi ini pun membuat Ibra dihubung-hubungkan dengan sejumlah klub lain, Milan salah satunya. Wakil presiden Milan Adriano Galliani langsung mementahkan rumor ini. "Permintaan gaji Ibrahimovic membuat dia tidak mungkin untuk bergabung dengan klub Italia mana pun. Jangan lupa bahwa Real Madrid dan Barcelona membayar gaji pemain dua kali lebih besar dibanding tim-tim Seri A," tukas Galliani seperti dikutip dari Football-Italia.
Meski begitu hal tersebut bukan berarti Il Diavolo hanya akan mendatangkan pemain yang berkualitas kelas dua. "Presiden Silvio Berlusconi punya target tinggi, itu sudah pasti. Jika kami mendatangkan pemain, maka dia dipastikan pemain kelas dunia. Kami siap untuk berinvestasi pada pemain dengan nama besar," tuntas Galliani.


sumber : detiksport.com
 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper