October 31, 2010

0
Nilai Milan Tak Pantas Kalah, Allegri Tetap Pede

MILAN - Kekalahan atas Juventus dinilai Massimiliano Allegri tak layak dipetik AC Milan. Ia pun menegaskan kalau di akhir musim nanti Rossoneri akan tetap mampu menjadi salah satu dari kandidat-kandidat terakhir pengejar Scudetto.
Milan tak kuasa memetik poin penuh saat menjamu Juve di San Siro, Minggu (31/10/2010) dinihari WIB. Hanya satu gol balasan yang bisa dibuat Milan atas dua gol Juve dalam kekalahan 1-2. "Saya pikir Milan tampil bagus dan membuat banyak peluang, membuat Juve hanya bisa melakukan beberapa tembakan jarak jauh di babak pertama setelah kelengahan kami sendiri," nilai Allegri di Football Italia.
"Kami membuat banyak peluang untuk menyamakan skor, tapi hasil akhirnya sudah pasti tak menggambarkan apa yang terjadi di lapangan. Begitulah sepakbola," lanjutnya. Statistik pertandingan di Soccernet memang menunjukkan kalau Milan mampu mendominasi Juve.
Dari penguasaan bola, Milan unggul 63%:37% sedangkan dari jumlah tembakan Il Diavolo Rossi juga membuat 23 tembakan, berbanding 10 dari Bianconeri.
"Saya pikir inilah kekalahan pertama kami musim ini, di mana kami benar-benar tak layak mendapatkannya," tegas Allegri. Sebelum ditekuk Juve, Milan juga sempat mengecap kekalahan 0-2 dari Real Madrid di Liga Champions.
Dari situ, muncul indikasi kalau Milan memiliki kecenderungan sulit menang lawan tim besar meski Allegri menampiknya. Ia bahkan masih optimistis dengan kans juara Juve di Seri A meski timnya baru saja kalah.
"Ini adalah pertandingan yang sama sekali berbeda dengan saat menghadapi Real Madrid. Kami harus menerima kekalahan dengan sikap tenang, sadar bahwa kami tak layak mendapatkannya dan di akhir musim kami akan tetap memburu Scudetto," serunya.


sumber : detiksport.com

Bookmark and Share

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper