October 31, 2010

0
Milan Kalah, Berlusconi Pilih Bungkam

MILAN - Presiden AC Milan Silvio Berlusconi enggan memberi dalih kekalahan skuad Massimiliano Allegri oleh Juventus, dini hari tadi. Pria yang juga menjabat Perdana Menteri Italia lebih memilih bungkam.
Berlusconi menyaksikan Zlatan Ibrahimovic cs ditaklukkan tamunya, Juventus, pada giornata 9, Minggu (31/10/2010) dini hari. Rossoneri bersusah-payah mengejar ketinggalan dua gol, setelah Juve memmimpin melalui Fabio Quagliarella (24') dan Alessandro Del Piero (66').
Milan baru bisa memperkecil ketinggalan di menit 82 melalui Ibrahimovic setelah tandukannya memanfaatkan umpan silang Luca Antonini tak mampu dibendung Marco Storari. Sayang, itulah satu-satunya gol Milan pada laga penuh gengsi tersebut. Hasil itu memaksa Il Diavolo (17) turun ke peringkat tiga klasemen, tepat di bawah rival sekotanya, Internazionale (18), yang menang tipis 1-0 atas tuan rumah Genoa.
Berlusconi tidak ingin berkomentar banyak seputar pertandingan tersebut. Namun, dari jawaban singkatnya, pria 64 tahun agaknya tidak terkesan dengan performa pasukan merah hitam. "Ketika anda menang, anda bisa berbicara. Tapi, saat kalah, sebaiknya anda diam. Apalagi ketika anda kalah seperti kami malam ini," cetusnya kepada Sky Sport Italia.


sumber : okezone.com

Bookmark and Share

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper