SIENA - Striker AC Milan, Alexandre Pato, memuji seniornya, Ronaldinho. Menurutnya, dia tetaplah gelandang terbaik. Dia merasakan kehebatan Ronaldinho, saat dua gol yang dia cetak berkat assistnya. AC Milan mengawali Liga Serie-A di kandang Siena.
"I Rossoneri" sempat tertinggal 0-1 lebih dulu. Namun, dua gol Pato membuat Milan akhirnya menang 2-1. "Aku harus berterima kasih kepada tim yang bermain sangat bagus dan banyak membantuku. Dua gol ini untuk tim. Aku bermain untuk Milan, untuk pelatih, dan untuk semua anggota tim," jelas Pato.
Terkhusus, dia harus memberi pujian kepada Ronaldinho. "Semua orang membicarakan Ronaldinho. Tapi, dia tetaplah pemain hebat, pemain nomor satu. Dia banyak memberiku umpan manis untuk bisa mencetak gol. Kami semua sangat bahagia, karena dia telah kembali pada permainan terbaiknya," puji Pato.
Ditanya apakah Pato dan Ronaldinho akan kembali dimainkan pada pertandingan pekan depan, pemain muda asal Brasil itu menjawab, "Yang bermain adalah Milan. Kami di sini untuk bekerja. Aku seorang pemain Milan dan bermain untuk tim."
"I Rossoneri" sempat tertinggal 0-1 lebih dulu. Namun, dua gol Pato membuat Milan akhirnya menang 2-1. "Aku harus berterima kasih kepada tim yang bermain sangat bagus dan banyak membantuku. Dua gol ini untuk tim. Aku bermain untuk Milan, untuk pelatih, dan untuk semua anggota tim," jelas Pato.
Terkhusus, dia harus memberi pujian kepada Ronaldinho. "Semua orang membicarakan Ronaldinho. Tapi, dia tetaplah pemain hebat, pemain nomor satu. Dia banyak memberiku umpan manis untuk bisa mencetak gol. Kami semua sangat bahagia, karena dia telah kembali pada permainan terbaiknya," puji Pato.
Ditanya apakah Pato dan Ronaldinho akan kembali dimainkan pada pertandingan pekan depan, pemain muda asal Brasil itu menjawab, "Yang bermain adalah Milan. Kami di sini untuk bekerja. Aku seorang pemain Milan dan bermain untuk tim."
0 komentar:
Post a Comment