MILAN - AC Milan menunjukkan performa yang labil dalam beberapa pekan terakhir. Tak jarang penampilan seperti ini membuat hasil memuaskan yang sudah di depan mata lenyap seketika. Laga Piala UEFA melawan VfL Wolfsburg bisa menjadi salah satu contoh.
Tim Jerman itu menunjukkan Milan sangat rapuh di lini pertahanan setelah secara berturut-turut bisa mengejar ketertinggalan mereka dan menyudahi laga dengan skor 2-2. Hal ini akhirnya memantik kekhawatiran dari Ancelotti yang mengakui tim besutannya sedang mengalami masalah. "Kami mengalami banyak masalah belakangan ini," tandasnya seperti dikutip Channel4.
"Saya berusaha menyembuhkan pemain sebanyak yang saya bisa. Skuad kami terlalu sedikit untuk bisa bagi kami menciptakan sepakbola yang efektif. Secara individu, semua pemain memberikan performa terbaiknya, tapi sayangnya kami tidak bisa mempersatukan mereka sekarang ini," sambung Ancelotti. Milan memang dihadapkan krisis pemain. Kendala cedera menjadi muara utama permasalahan tersebut.
Hampir tigaperempat pemain pilar Milan saat ini sedang berada di ruang perawatan, mulai dari Rino Gattuso, Kaka, Mathieu Flamini, Daniele Bonera, Marco Borriello dan Alessandro Nesta. Karena keterbatasan pilihan itulah Ancelotti mengklaim tak banyak memiliki opsi untuk meramu skuadnya. "Saya memilih 4-4-2 karena strategi itu merupakan pendekatan terbaik yang bisa diambil sekarang ini," pungkasnya.
Tim Jerman itu menunjukkan Milan sangat rapuh di lini pertahanan setelah secara berturut-turut bisa mengejar ketertinggalan mereka dan menyudahi laga dengan skor 2-2. Hal ini akhirnya memantik kekhawatiran dari Ancelotti yang mengakui tim besutannya sedang mengalami masalah. "Kami mengalami banyak masalah belakangan ini," tandasnya seperti dikutip Channel4.
"Saya berusaha menyembuhkan pemain sebanyak yang saya bisa. Skuad kami terlalu sedikit untuk bisa bagi kami menciptakan sepakbola yang efektif. Secara individu, semua pemain memberikan performa terbaiknya, tapi sayangnya kami tidak bisa mempersatukan mereka sekarang ini," sambung Ancelotti. Milan memang dihadapkan krisis pemain. Kendala cedera menjadi muara utama permasalahan tersebut.
Hampir tigaperempat pemain pilar Milan saat ini sedang berada di ruang perawatan, mulai dari Rino Gattuso, Kaka, Mathieu Flamini, Daniele Bonera, Marco Borriello dan Alessandro Nesta. Karena keterbatasan pilihan itulah Ancelotti mengklaim tak banyak memiliki opsi untuk meramu skuadnya. "Saya memilih 4-4-2 karena strategi itu merupakan pendekatan terbaik yang bisa diambil sekarang ini," pungkasnya.
0 komentar:
Post a Comment