November 03, 2008

0
Gol Bunuh Diri Antar Milan ke Puncak

MILAN - Untuk pertama kalinya dalam musim ini, AC Milan merebut tampuk pimpinan Serie A. Gol bunuh diri German Denis membuat Il Diavolo menang 1-0 atas tamunya, Napoli.Sebagai tuan rumah di Stadion San Siro, Minggu (2/11), Milan sebetulnya menguasai jalannya 90 menit pertandingan.
Namun, Dewi Fortuna tak pernah memberi kesempatan sedikit pun bagi Ricardo Kaka untuk menjebol gawang Partenopei. Meski menguasai permainan, Milan kesulitan menembus kotak penalti lawan. Alhasil, penyerang lapis satu dan dua hanya memberikan tekanan lewat tendangan spekulasi dari jarak jauh. Marco Borriello mengawalinya lebih dulu, lalu Clarence Seedorf, Kaka, dan juga Ronaldinho yang belum berada dalam kondisi fit seratus persen.
Sayang, tembakan mereka melenceng atau membentur lawan. Sebaliknya, Napoli yang dikurung oleh tuan rumah hanya memperoleh kesempatan mencetak gol lima menit menjelang jeda. Sepakan kaki kanan Manuele Blasi menghantam pemain Milan, sementara tendangan keras Daniele Mannini dan Ezequiel Lavezzi digagalkan kiper Christian Abbiati. Di babak kedua, I Rossoneri semakin merajai lapangan. Hampir sepanjang 45 menit kedua bola berada di lapangan Napoli. Namun, Dewi Keberuntungan masih menjaga daerah tersebut sehingga berkali-kali upaya Kaka menuai hasil buntu.
Kehebatan kiper Gennaro Iezzo juga patut diacungi jempol. Pada menit ke-62, misalnya, Iezzo menggagalkan tendangan Borriello dari sudut sempit di sisi kiri. Sepuluh menit kemudian, sepakan Kaka diusirnya dengan kaki. Tak berselang lama, Pato yang tak terkawal di sisi kiri leluasa menanduk umpan tarik Kaka tapi sundulannya melenceng tipis di kiri gawang. Tembakan silang Kaka juga mengenai mistar kiri dan bola berbalik lagi ke lapangan. Puncak kesialan Kaka memuncak lima menit menjelang bubar.
Ia memperoleh kesempatan menendang penalti setelah Michele Pazienza menyentuh bola dengan tangan. Akan tetapi, penalti Kaka tertebak oleh Iezzo dan bola ditepis dengan tangan kanannya. Satu menit kemudian, "Setan Merah Italia" berhasil menaklukkan Dewi Fortuna yang menaungi Napoli. Ronaldinho yang memperlihatkan memar merah di kaki kanannya mengirim tendangan bebas ke depan gawang.
Denis berusaha mengusir bola dengan kepala, tapi bola berbelok ke gawang sendiri. Gol... Milan menang 1-0. Napoli sempat melawan hingga lima menit injury time, tapi tetap gagal mencetak gol. Posisi mereka kini melorot satu tingkat ke urutan keempat. Adapun Milan naik ke puncak dengan nilai 22 atau satu poin di atas Udinese dan Inter Milan di urutan dua dan tiga.


Susunan pemain:
AC Milan: 12-Abbiati; 18-Jankulovski, 19-Favalli (4-Kalladze 75), 25-Bonera, 15-Zambrotta; 23-Ambrosini (7-Pato 60), 10-Seedorf, 8-Gattuso; 80-Ronaldinho, 22-Kaka, 11-Borriello (9-Inzaghi 71)
Napoli: 1-Iezzo; 96-Contini, 28-Cannavaro, 13-Santacroce (5-Pazienza 55); 77-Mannini, 23-Gargano, 8-Blasi (20-Rusotto 87), 11-Maggio, 17-Hamsik (6-Aronica 46); 7-Lavezzi, 9-Denis

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper