February 25, 2008

0
Gol Telat Inzaghi Menangkan Milan

Milan - Butuh 90 menit bagi AC Milan untuk memastikan kemenangan saat bertemu Palermo. Gol yang membuat Milan menang 2-1 dicetak oleh Filippo Inzaghi yang masuk sebagai pengganti. Tiga angka dari laga di San Siro, Senin (25/2/2008) dinihari WIB, ini membuat Milan menembus peringkat empat Seri A. Kepastian I Rossoneri masuk zona Liga Champions ini juga disebabkan oleh kekalahan 0-1 Fiorentina dari AS Roma. Fiorentina sebetulnya mengoleksi 51 poin, sama dengan raihan Milan.
Namun Milan lebih di atas karena unggul dalam selisih gol, yakni surplus 18 gol sedangkan Fiorentina memiliki kelebihan 13 gol. Milan mendapati Palermo yang bermain cepat mencetak gol di sembilan menit pertama. Mark Bresciano menyambut sebuah umpan silang yang sebenarnya tidak bisa dijangkau Carvalho Amauri, untuk merobek gawang Milan yang dikiperi Zeljko Kalac. Palermo nyaris menjauh saat aksi individu Amauri menembus kotak penalti Milan. Saat pemain asal Brasil itu hampir menembakkan bola, Daniele Bonera sukses memblok Amauri. Ancaman bagi gawang Palermo hadir di menit 19.
Sebuah tendangan Kaka dari jarak 25 yard harus dihalau dengan susah payah oleh kiper Palermo, Alberto Fontana. Milan akhirnya berhasil membuat kedudukan jadi 1-1 melalui gol Massimo Ambrosini di menit ke-24. Gelandang tengah I Rossoneri tersebut mencetak gol dengan kaki kirinya meneruskan umpan lambung yang dikirim Massimo Oddo. Andrea Pirlo hampir membuat Milan berbalik unggul andai saja tendangannya yang mengarah ke sudut kanan atas gawang Palermo tidak bisa diselamatkan oleh Fontana yang berjibaku. Fontana lagi-lagi jadi batu sandungan Milan untuk mencari gol kedua. Di menit ke-62, Alexandre Pato yang menggiring bola nyaris dari tengah lapangan melepaskan sepakan keras ke arah gawang. Fontana dengan sigap menepis bola keluar lapangan.
Palermo mengklaim berhak mendapat penalti saat Amauri terlihat dijatuhkan di dalam kotak terlarang di menit ke-88. Tapi klaim itu diacuhkan wasit dan menimbulkan protes para pemain Palermo. Saat laga sepertinya akan berakhir sama kuat, pertolongan datang dari Inzaghi yang dimasukkan oleh pelatih Milan Carlo Ancelotti di pertengahan babak kedua untuk menggantikan Alberto Gilardino. Gol Inzaghi ini dicetaknya di masa injury time melalui sebuah diving header memanfaatkan umpang silang yang dilepaskan oleh Yoann Gourcoff yang juga baru dimainkan di babak kedua. Milan pun menang 2-1.


Susunan pemain:
Milan: Kalac; Oddo, Bonera, Kaladze, Jankulovski (Favalli 85); Gattuso, Pirlo, Ambrosini; Kaka (Gourcuff 46); Gilardino (Inzaghi 73), Pato

Palermo: Fontana; Zaccardo, Barzagli, Biava; Cassani, Guana, Migliaccio, Bresciano (Simplicio 54), Balzaretti; Cavani (Tedesco 88), Amauri.

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper