Milan - Pekan lalu AC Milan untuk kali pertama menang di kandang. Tiga angka dari Napoli diperoleh lewat penampilan hebat trio 'KaPaRo'. Melawan Udinese, apakah KaPaRo akan mengilap lagi? Dalam kemenangan 5-2 atas Napoli, Kaka, Alexander Pato dan Ronaldo memang jadi bintang kemenangan Milan. Ronaldo mencetak dua gol dan dua yang lain masing-masing menyumbang satu. Gol sisanya diciptakan oleh Clarence Seedorf.
Hari Minggu (20/1/2008), Milan harus melawat ke Stadion Friuli untuk meladeni tantangan datang dari Udinese dalam rangka pekan ke-19 Seri A. Udinese jauh lebih konsisten dari Napoli. Sejauh ini, pasukan besutan allenatore Pasquale Marino itu sukses bertengger di peringkat empat klasemen sementara berbekal sembilan kemenangan, lima seri dan empat kekalahan. Pelatih Milan Carlo Ancelotti akan kembali mengandalkan KaPaRo di depan. Trio asal Brasil ini harus menampilkan permainan yang konsisten agar mampu mengerek posisi Milan yang hingga saat ini masih tertahan di rangking 12.
Setelah tersingkir di Coppa Italia, Milan kini tinggal berkonsentrasi di dua ajang: Liga Italia dan Liga Champions. Sementara Liga Champions sedang rehat, maka I Rossoneri wajib berkonsentrasi penuh di Seri A. Keinginan untuk menembus papan atas pun digaungkan Kaka. "Kami punya banyak pertandingan di tangan yang bisa mengatrol posisi kami di klasemen. Kami harus mengamankan target kami, yakni satu tiket ke Liga Champions," ujar Kaka di Football Italia.
Setelah tersingkir di Coppa Italia, Milan kini tinggal berkonsentrasi di dua ajang: Liga Italia dan Liga Champions. Sementara Liga Champions sedang rehat, maka I Rossoneri wajib berkonsentrasi penuh di Seri A. Keinginan untuk menembus papan atas pun digaungkan Kaka. "Kami punya banyak pertandingan di tangan yang bisa mengatrol posisi kami di klasemen. Kami harus mengamankan target kami, yakni satu tiket ke Liga Champions," ujar Kaka di Football Italia.
0 komentar:
Post a Comment