MILAN - Mario Yepes menilai Juventus adalah sebuah tim besar. Yepes mengatakan Bianconeri adalah sebuah tim yang tidak hanya mengandalkan satu pemain saja seperti gelandang Andrea Pirlo.
Ya, semua mata memang akan tertuju kepada Pirlo saat Juve menyambangi
markas Milan di San Siro. Pirlo kembali ke mantan klubnya, setelah
memutuskan untuk hengkang pada awal musim ini.
Namun, Yepes mencoba mengingatkan kepada semua pemain Milan untuk tidak
hanya fokus kepada Pirlo saja. Sebab, Yepes menilai, banyak pemain
Bianconeri yang berkualitas ketimbang gelandang 32 tahun itu saja.
"Juventus tidak hanya mengandalkan kepada satu pemain saja. Juventus
mengandalkan permainan yang kolektif dan semua pemain itu sangat penting
buat mereka," ungkap Yepes kepada Goal, Sabtu (25/2/2012).
"Juventus memiliki hasrat untuk meraih kemenangan dan kembali ke puncak
klasemen. Rasa percaya diri mereka sangat tinggi dan masih belum
terkalahkan.
Hasil itu sedikit meningkatkan moral mereka dan membuat
mereka berhasrat untuk meraih kemenangan," lanjutnya.
Saat ini, Rossoneri memang masih berada di puncak klasemen
dengan keunggulan satu poin dari klub asal Turin itu. Kendati menjadi
pertandingan besar, namun Yepes menekankan hasil pertandingan ini bukan
menentukan gelar juara Serie A.
"Pertandingan melawan Juventus bukan sebuah penentuan untuk gelar juara.
Masih banyak pertandingan besar dan poin untuk diraih. Kemenangan
memang akan mengangkat menta; dan kami berharap bisa meraih tiga angka,"
tandasnya.
sumber : okezone.com
0 komentar:
Post a Comment