February 15, 2012

0
Jelang AC Milan vs Arsenal "Bikin Kesalahan, Milan Tamat"

Bookmark and Share   
MILAN - Bek AC Milan Thiago Silva mengingatkan rekan-rekannya untuk ekstra fokus saat meladeni tantangan Arsenal di San Siro, dini hari nanti. Menurutnya, kunci lolos atau tidaknya Milan ada di laga kandang. 
I Rossoneri bakal menjamu The Gunners pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Kamis (16/2/2012) dini hari nanti. Stigma buruk menyusul kegagalan menyaingi tim Inggris di tiga dari empat edisi terakhir Liga Champions, membayangi Milan. 
Untuk itu, Silva menilai saat ini merupakan waktu yang tepat untuk Milan mematahkan mitos tersebut. Apalagi, lawan yang dihadapi ‘Iblis Merah’ nanti adalah Arsenal, klub yang sempat mengeliminasi Milan, empat tahun silam. Diakui Silva, rekan-rekannya ingin menuntut balas atas kekalahan tersebut. 
Namun, ada syarat yang menurut Silva harus mampu dilakukan koleganya jika ingin mengamankan tiket perempat final atau paling tidak memudahkan tugas bertandang ke markas ‘Gudang Peluru’ pada leg kedua 7 Maret mendatang. 
Silva meyakini, laga di Emirates tidak akan mudah buat Milan. Maka dari itu, bek timnas Brasil ini meminta rekan-rekannya memanfaatkan betul laga kandang, dini hari nanti, untuk meraih kemenangan. Tak hanya itu, menjaga gawang tidak kebobolan merupakan syarat lain yang diyakininya bisa membuat Milan lolos. “Jika kami melakukan kesalahan di kandang, maka kami akan tamat,” ujar Silva sebagaimana dikutip situs resmi UEFA, Rabu (15/2/2012). 
“Saat anda menghadapi tim yang bagus, biasanya anda akan lebih termotivasi. Jelas, pertandingan nanti akan berlangsung ketat dan berkualitas. Saya berharap, kami bisa menampilkan performa terbaik kami dan lolos ke babak berikutnya,” pungkas bek 27 tahun ini.

sumber : okezone.com

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper