MILAN - Menurut Tuttomercatoweb, Genoa memimpin perburuan attacker AC Milan Stephen El Shaarawy. Sang youngster telah mencatatkan tujuh penampilan dengan seragam Rossoneri di
musim ini.
Meski demikian, kabar kedekatan Carlos Tevez ke San Siro
seolah sudah menutup kans bagi Shaarawy untuk berkembang di Milan. Kesempatan ini yang coba dipelajari kubu
Genoa. Sang pemain sendiri memang dalam beberapa minggu terakhir
diberitakan besar kemungkinan bakal meninggalkan Milan.
Agen Shaarawy kepada GOAL.com sempat menuturkan, transfer ke Genoa tampaknya menjadi hal paling potensial. Sang
representatif juga mengonfirmasi kalau presiden Genoa Enrico Preziosi
telah berbicara secare resmi dengan tim ofisial Milan mengenai
kemungkinan membuat kesepakatan denga pemain berumur 19 ini. Januari
menjadi bidikan Genoa dalam merampungkan transfer Shaarawy.
Genoa
sendiri adalah klub pertama Shaarawy ketika memulai karier
profesionalnya, dan bila ia kembali pihak tim bakal siap menyambutnya.
sumber : goal.com
0 komentar:
Post a Comment