October 30, 2011

0
Milan Kirim Pesan ke Pesaingnya

Bookmark and Share  
ROMA - Kemenangan atas AS Roma sempat mengantar AC Milan menjejak puncak klasemen. Hasil 3-2 di Olimpico disebut Masimilliano Allegri sebagai pesan buat pesaing Rossoneri kalau mereka kini sudah kembali ke jalur yang seharusnya.
Meski bermain dengan 10 orang sejak pertengahan babak kedua, Milan tetap bisa meraih kemenangan 3-2 dalam lawatan ke AS Roma. Ini menjadi kemenangan pertama Rossoneri di kandang Il Lupi dalam enam tahun terakhir. 
Namun yang terpenting dari tiga poin tersebut adalah sukses Alessandro Nesta dkk menjejak puncak klasemen, sebelum kembali didapat Juventus yang menundukkan Inter Milan. 
Disebut Allegri, rentetan kemenangan timnya merupakan sebuah pesan buat para kompetitor kalau Diavolo Rosso kini sudah kembali. "Hari ini tim memberikan respon yang bagus untuk semua orang, karena kami tidak terlalu banyak menderita, meski gol terakhir Roma membuat laga tetap berjalan imbang hingga akhir," sahut Allegri di Football Italia. 
Di semua ajang yang diikuti Milan, ini merupakan kemenangan kelima beruntun yang didapat klub juara musim lalui itu. Kekalahan terakhir yang mereka terima adalah saat tunduk 0-2 atas Juventus. "Yang terpenting adalah menang dan kemenangan mengantar kami lebih dekat lagi menuju puncak, tapi lebih dari itu ini merupakan kemenangan head to head pertama setelah dua kekalahan atas atas Napoli dan Juventus." "Saat kami harus keluar dari tekanan, kami tetap berdsatu dan saya benar-benar menyukai pendekatan itu," tuntas Allegri.

sumber : detiksport.com

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper