October 05, 2011

0
Lepas Pirlo, Milan Dikritik

Bookmark and Share  
ZAGREB - Mantan bintang AC Milan, Zvonimir Boban, melancarkan kritik pada bekas klubnya atas kebijakan melepas Andrea Pirlo. Dia menganggap Pirlo sebenarnya masih berguna buat Rossoneri
Milan memutuskan untuk tak memperpanjang kontrak Pirlo yang berakhir pada penghujung musim lalu. Hal ini membuat Pirlo bisa dengan bebas pindah ke Juventus tanpa biaya transfer sepeser pun. 
Boban mengkritik kebijakan Milan yang begitu saja melepaskan gelandang timnas Italia itu. Meski sudah tak muda lagi, Pirlo dia anggap masih punya peran sentral di lini tengah Il Diavolo Rosso pada musim lalu. "Merupakan kesalahan besar kehilangan Pirlo pada aturan Bosman," ucap Boban kepada Corriere della Sera
"Kita sudah melihat pada beberapa laga awal musim ini bagaimana dia bermain untuk Juventus dan bagaimana masih bergunanya dia untuk Rossoneri," cetus pria asal Kroasia ini. "Sekali waktu Milan merekrut pemain terbaik di dunia. Sekarang, mereka melihat neraca mereka dan politik klub," tambahnya. Pirlo sendiri langsung jadi jenderal lini tengah sejak datang ke Juve. 
Dia ikut membantu 'Nyonya Tua' mengalahkan bekas klubnya 2-0, akhir pekan lalu. "Gelandang Milan kewalahan menghadapi Juventus. Kita bicara soal bagian tim yang mulai melambat dan menua. Ketika Milan menghadapi tim seperti Juventus pada hari Minggu lalu, maka mereka akan kesulitan untuk bertahan," simpul Boban.

sumber : detiksport.com

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper