MILAN — Wakil Presiden AC Milan, Adriano
Galliani, membantah bahwa Zlatan Ibrahimovic akan menunda kepulangan ke
Milan pascamembela tim nasional Swedia pada babak kualifikasi Piala
Eropa 2012.
Ibra
tampil dalam pertandingan lanjutan grup E melawan Finlandia, Jumat
(7/10/2011) kemarin. Pelatih Erik Hamren, sebagaimana diberitakan di
Swedia, mengungkapkan, Ibra meminta untuk tetap berada di Swedia sampai
pertandingan melawan Belanda, Selasa (11/10/2011) nanti. Namun,
Galliani membantah kabar tersebut.
Sebab, menurutnya, Ibra akan kembali
ke Milan pada Senin nanti. "Ibra akan kembali ke Milan pada Senin dan
tidak ada masalah," kata Galliani."Saya telah berbicara dengan
dia melalui sambungan telepon. Kami mencoba untuk mendapatkan dia
kembali.
Semua tergantung kepada pelatih Swedia, Hamren. Namun, kami
berharap dia kembali karena penting bagi dia untuk berlatih bersama
kami. Kami akan menunggu dan melihat apa yang terjadi nanti," beber
Galliani.
sumber : kompas.com
0 komentar:
Post a Comment