DENPASAR - Meski sudah tidak lagi bermain, Franco Baresi bertekad penampilan AC Milan Glorie bisa menghibur publik Indonesia. Milan
Glorie akan menggelar laga amal melawan Indonesian All Star Legend,
Minggu (4/9) lusa di stadion Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta.
Sebagian hasil dari penjualan tiket laga tersebut akan disumbangkan
sebagai dana penanggulangan bencana melalui Nadhlatul Ulama Indonesia. Milan Glorie, yang antara lain diperkuat
Baresi, Alessandro Costacurta, Nelson Dida, dan Daniele Massaro, akan
menghadapi para pemain veteran dan bintang Indonesia seperti Ponaryo
Astaman, Bima Sakti, Kurniawan Dwi Yulianto, Robby Darwis, dan Widodo C
Putro, yang dilatih Benny Dollo.
"Kami akan tetap tampil serius,
meski jangan berharap kami bisa tampil seperti dulu karena usia tidak
bisa dibohongi," tukas Baresi sebagai kapten Milan Glorie kepada
wartawan di The Westin Resort Nusa Dua, Bali, Jumat pagi. "Kami tetap akan tampil penuh antusias dan bersemangat. Kami akan mulai berlatih hari ini, seperti dengan bermain voli."
Massaro ikut menambahkan dengan mengingatkan pentingnya arti pertandingan. "Menang
atau kalah itu tidak penting, karena maksud penampilan kami adalah
untuk menyumbang dana penanggulangan bencana di Indonesia," imbuhnya.
Sayangnya,
Paolo Maldini tidak dapat ikut serta dalam tim karena urusan keluarga.
Namun, setidaknya masih ada duet Baresi dan Alessandro Costacurta yang
dapat disaksikan langsung publik Indonesia pada pertandingan nanti. Milan
Glorie akan berangkat menuju Jakarta, Sabtu petang esok. Rencananya tim
akan menggelar acara temu sapa sebelum pertandingan yang digelar Minggu
petang.
Susunan tim Milan Glorie:
Kiper: Nelson Dida, Massimo Taibi.
Belakang: Franco Baresi, Alessandro Costacurta, Roberto Mussi, Stefano Nava, Roque Junior.
Tengah: Stefano Eranio, Gianluigi Lentini, Angelo Carbone, Mario Bortolazzi, Christian Lantignotti, Roberto Lorenzini, Federico Giunti, Serginho.
Depan: Daniele Massaro, Jean-Pierre Papin.
sumber : goal.com
0 komentar:
Post a Comment