MILAN - Pelatih anyar Inter Milan Leonardo menegaskan, dirinya bukan seorang pengkhianat seperti disebut banyak orang setelah menjadi pelatih Nerazzurri enam bulan setelah ia meninggalkan AC Milan.
Leonardo memang menjadi sorotan dengan keputusannya itu. Sebab, Leonardo sudah identik dengan Milan. Selama 13 tahun bersama klub rival Inter itu, Leonardo telah menempati berbagai posisi, mulai sebagai pemain, pemandu bakat, direktur teknik dan terakhir menjadi pelatih.
Namun Leonardo menegaskan, ia sama sekali tidak mempunyai maksud untuk menyakiti kubu Milan dengan kesediaannya menangani Inter.
“Saya merasa nyaman dengan apa yang telah saya lakukan di merah dan hitam [warna Milan],” ujar Leonardo kepada wartawan dilansir AFP. “Saya tahu saya bukan seorang pengkhianat. Kondisi ini membuat saya menaruh hormat dan menerima segala penilaian orang lain.”
Namun Leonardo menegaskan, ia sama sekali tidak mempunyai maksud untuk menyakiti kubu Milan dengan kesediaannya menangani Inter.
“Saya merasa nyaman dengan apa yang telah saya lakukan di merah dan hitam [warna Milan],” ujar Leonardo kepada wartawan dilansir AFP. “Saya tahu saya bukan seorang pengkhianat. Kondisi ini membuat saya menaruh hormat dan menerima segala penilaian orang lain.”
sumber : goal.com
0 komentar:
Post a Comment