November 21, 2010

0
Bukti Baru Calciopoli Kembali Seret Milan

NAPLES - Perkembangan kasus Calciopoli, yang menghebohkan sepakbola Italia 2006 lalu, semakin panas. Sejumlah bukti baru terkait keterlibatan AC Milan bakal dipaparkan dalam sidang, Selasa (23/11/2010) mendatang. Sidang Calciopoli 2 kembali menyuguhkan bukti-bukti baru.
Kali ini, kubu I Rossoneri kembali terseret setelah beberapa rekaman percakapan telepon menunjukkan klub milik Silvio Berlusconi berniat memberikan hadiah jam tangan kepada para wasit Serie A. Itu diungkapkan dalam salah satu rekaman percakapan telepon antara mantan liason wasit Milan, Leandro Meani, dengan sekretaris Adriano Galliani saat itu, Mary.
Meani saat itu berupaya menghubungi Galliani untuk mengingatkannya memberikan hadiah berupa jam tangan untuk wasit. Karena tidak berhasil menghubungi pria berkepala plontos itu, Meani pun meninggalkan pesan kepada Mary.
"Saya ingin memberikan hadiah kepada wasit-wasit yang akan datang esok hari dengan jam-jam yang biasa. Tapi, beberapa diantara mereka sudah pernah mendapatkannya. Saya bisa mendapat masalah dari bagian stok," ujar Meani saat itu. Mary pun langsung menyahut, "Katakan kepada mereka untuk mengirimkannya kepada saya.
Saya akan menandatanganinya sebagai tanda persetujuan," demikian sebagaimana dikutip Goal, Minggu (21/11/2010). Rekaman percakapan ini diyakini akan digunakan sebagai bukti baru dari tim pembela Luciano Moggi pada lanjutan sidang, tengah pekan mendatang.


sumber : okezone.com

Bookmark and Share

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper