October 27, 2010

0
Jelang Milan vs Juventus Krasic Absen, Milan Tak Merasa Diuntungkan

MILAN - Milos Krasic dipastikan absen saat Juventus melawat ke AC Milan dalam lanjutan Seri A akhir pekan ini. Meski sang lawan ditinggal pilar lini tengahnya, Rossoneri sama sekali tak merasa diuntungkan dan tetap waspada. Dianggap melakukan diving dalam laga menghadapi Bologna, Krasic disanksi larangan bertanding dua laga.
Pesepakbola Serbia itu dipastikan absen saat Juventus menjalani laga sengit ke kandang AC Milan. Absennya gelandang 25 tahun itu jelas jadi berkah besar buat Rossoneri. Apalagi Krasic punya peran cukup besar buat 'Si Nyonya Tua' musim dengan dengan sumbangan tiga gol dan lima assist dari delapan laga di mana dia dimainkan.
Meski begitu, Milan ternyata sama sekali tak merasa ada keuntungan lebih didapat menyusul absennya Krasic. Siapapun pemain yang nantinya dipasang sebagai pengganti, kubu Diavolo Rosso tetap mewaspadainya.
"Juve kehilangan Krasic mungkin tak akan jadi keuntungan, Anda tahu. Saya bertaruh penggantinya akan mencetak gol," sahut wakil Presiden Milan, Adriano Galliani di Football Italia. Di San Siro, Sabtu (30/10/2010) mendatang Milan layak memandang optimistis peluangnya untuk memetik kemenangan. Selain kondisi tim yang lebih stabil, Andrea Pirlo dkk musim lalu memetik dua kemenangan masing-masing dengan skor 3-0.


sumber : detiksport.com

Bookmark and Share

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper