September 29, 2010

0
Milan-Ajax Berbagi Poin

AMSTERDAM - AC Milan hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Ajax Amsterdam pada penyisihan Liga Champions Grup G, Selasa atau Rabu (29/9/2010).
Hasil ini membuat "I Rossoneri" belum terkalahkan di ajang ini. Sementara bagi Ajax, hasil ini membuat peluang untuk lolos dari fase grup semakin sulit karena belum mengantungi kemenangan dari dua laga yang dilakoninya.
Milan menunjukkan kelasnya meskipun tampil di kandang lawan. Permainan Andrea Pirlo dkk kerap merepotkan pertahanan lawan. Lihat saja bagaimana Robinho hampir mengoyak gawang Ajaz jika saja Maarten Stekelenburg tidak sigap menangkap bola pada menit ke-15. Begitu juga dengan tembakan Mathieu Flamini yang nyaris merobek gawang Ajax.
Sayang pertahanan Milan terlihat rapuh pada pertandingan itu. Hal itu berhasil dimanfaatkan sehingga Ajax meraih keunggulan lewat gol yang dicetak Mounir El Hamdaoui pada menit ke-23. Gol tersebut berawal dari aksi gemilang Luis Suarez yang berhasil menerobos pertahanan Milan dari sisi kanan.
Berhasil melewati Alessandro Nesta, Suarez mengirimkan umpan kepada Mounir El Hamdaoui. Hamdoui pun langsung melepaskan tembakan keras dengan kaki kanannya tanpa mampu diantisipasi kiper Christian Abbiati. Milan berusaha bangkit seraya memperbaiki kualitas serangannya. Hanya berselang tujuh menit, Robinho nyaris mencetak gol balasan.
Lepas dari jebakan offside, Robinho berhasil menembus kotak penalti lawan. Sayang, Robinho yang tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Stekelenburg gagal menyarangkan bola setelah tembakannya gagal mengenai sasaran. Tak peduli dengan kegagalan itu, Milan terus berusaha mengendalikan serangan.
Perjuangan mereka pun tak sia-sia setelah Zlatan Ibrahimovic berhasil mencetak gol balasan pada menit ke-37. Seedorf yang melakukan penetrasi di sisi kanan berhasil mengrimkan umpan kepada Ibra. Meski mendapatkan pengawalan ketat, Ibra berhasil melepaskan tembakan yang gagal diantisipisi Stekelenburg. Gol Ibra pun mampu memaksa Ajax berbagi poin setelah skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, permaianan semakin alot. Kedua tim terus tukar-menukar serangan. Milan memilki peluang cukup baik lewat tembkan keras Clarence Seedorf pada menit ke-73. Stekelenburg yang tampil apik sejak awal laga berhasil memblok bola. Delapan menit jelang laga usai, Robinho juga hampir merobek gawang Ajax. Namun lagi-lagi, Stekelenburg menunjukkan ketangguhannya dengan memblok bola. Meskipun demikian, Milan dipaksa berbagi poin karena hingga laga usai skor 1-1 bertahan.


Susunan Pemain
Ajax Amsterdam: Maarten Stekelenburg; Jan Vertonghen, Toby Alderweireld, Vurnon Anita, Gregory Van Der Wiell, Siem De Jong, Demy De Zeeuw, Eyong Enoh; Urby Emanuelson; Mounir El Hamdaoui, Luis Suárez

AC Milan: Christian Abbiati; Thiago Silva, Alessandro Nesta; Andrea Pirlo, Luca Antonini, Gianluca Zambrotta; Clarence Seedorf (Iganazio Abate 85), Mathieu Flamini (Kevin-Prince Boateng 52), Gennaro Gattuso;Zlatan Ibrahimovic, Robinho (Filippo Inzaghi 86)

sumber : kompas.com

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper