June 01, 2010

0
Leonardo Pelatih Debutan Terbaik Seri A

MILAN - Meski hanya bertahan semusim di AC Milan dan tak menorehkan prestasi, namun apa yang ditorehkan Leonardo tetap mendapatkan apresiasi. Pelatih Brasil itu mendapat penghargaan pelatih debutan terbaik.
Musim lalu pencapaian Leonardo memang kurang memuaskan, pasalnya Massimo Ambrosini dkk. gagal menyabet trofi apa pun. Meski begitu pelatih yang sudah mengundurkan diri dari Milan ini tetap mendapatkan apresiasi positif.
Seperti diberitakan Football-Italia, Minggu (30/5/2010) dinihari WIB Leonardo memenangi penghargaan Torrazzo yang merupakan award untuk pelatih debutan terbaik di Seri A atau pun Seri B. Pemenang dalam penghargaan ini ditentukan melalui keputusan dari asosiasi pelatih di klub kontestan dua kompetisi tersebut.
Torehan Leonardo di Seri A musim lalu adalah 20 kemenangan, sepuluh seri, dan delana kali kalah. Il Diavolo Rosso mencetak 60 gol dan kebobolan 39 kali. Penghargaan Torrazzo diberikan sejak tahun 2001. Ada pun pemenang tahun lalu jatuh ke tangan pelatih Cagliari Massimiliano Allegri, yang disebut-sebut sebagai kandidat kuat allenatore Milan.


sumber : detiksport.com

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper