ROMA - Kapten sekaligus striker AS Roma Francesco Totti mengungkapkan simpatinya terhadap duo AC Milan Alessandro Nesta dan David Beckham yang tengah dibekap cedera.
Il Diavolo memang tengah ditimpa musibah setelah Nesta dan Beckham mengalami cedera, pekan lalu. Nesta kembali diganggu cedera hanya satu hari sebelum Milan dihajar Manchester United 4-0 pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions.
Sementara, Beckham mengalami cedera parah pada Achilles tendon kirinya, pada penghujung laga Milan kontra Chievo, Senin (15/3/2010) dini hari. Peluang gelandang 34 tahun tampil di Piala Dunia 2010 bersama skuad The Three Lions hampir dipastikan pupus.
"Selalu menyedihkan jika kolega Anda mengalami musibah. Apalagi jika mereka adalah pemain veteran serta profesional yang patut dikagumi seperti David Beckham dan Alessandro Nesta," ungkap Er Pupone kepada Tuttomercatoweb, Selasa (16/3/2010).
"Ini adalah masa-masa yang sulit. Anda ingin kembali ke lapangan dan bermain demi tim serta fans. Tapi, Anda justru harus menunggu (di bangku cadangan)," lanjut Totti. "Saya berharap agar proses penyembuhan mereka bisa berjalan cepat.
Saya tahu mereka rela memberikan apapun agar bisa kembali secepatnya, mereka adalah petarung sejati," tutupnya.
Il Diavolo memang tengah ditimpa musibah setelah Nesta dan Beckham mengalami cedera, pekan lalu. Nesta kembali diganggu cedera hanya satu hari sebelum Milan dihajar Manchester United 4-0 pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions.
Sementara, Beckham mengalami cedera parah pada Achilles tendon kirinya, pada penghujung laga Milan kontra Chievo, Senin (15/3/2010) dini hari. Peluang gelandang 34 tahun tampil di Piala Dunia 2010 bersama skuad The Three Lions hampir dipastikan pupus.
"Selalu menyedihkan jika kolega Anda mengalami musibah. Apalagi jika mereka adalah pemain veteran serta profesional yang patut dikagumi seperti David Beckham dan Alessandro Nesta," ungkap Er Pupone kepada Tuttomercatoweb, Selasa (16/3/2010).
"Ini adalah masa-masa yang sulit. Anda ingin kembali ke lapangan dan bermain demi tim serta fans. Tapi, Anda justru harus menunggu (di bangku cadangan)," lanjut Totti. "Saya berharap agar proses penyembuhan mereka bisa berjalan cepat.
Saya tahu mereka rela memberikan apapun agar bisa kembali secepatnya, mereka adalah petarung sejati," tutupnya.
sumber : okezone.com
0 komentar:
Post a Comment