MANCHESTER - Sehari sebelum pertandingan Manchester United versus AC Milan, Wakil Presiden Milan Adriano Galliani sudah merasa timnya bakal kalah. Milan kehilangan pemain-pemain utama.
Dalam duel Liga Champions di kandang MU, Rabu (10/3/2010), Milan tak dapat menurunkan sejumlah pemain utamanya. Striker Alexandre Pato cedera sejak pekan lalu. Alessandro Nesta juga mengalami hal serupa. Luca Antonini juga harus absen menjelang laga.
"Saya tahu segalanya menjadi buruk kemarin (Selasa, 9/3/2010)sore. Kami memasukkan Alexandre Pato, Alessandro Nesta, dan Luca Antonini ke dalam skuad, tapi ketiganya ditarik karena cedera pada Selasa," ungkap Galliani.
"Tanpa pemain-pemain penting ini dan melawan tim sekualitas Manchester United, selalu akan menjadi sangat sulit," lanjutnya. Galliani berharap kondisi ini tidak berlarut-larut sehingga Milan masih dapat bersaing di liga domestik. Ia juga masih percaya kepada kepelatihan Leonardo.
Dalam duel Liga Champions di kandang MU, Rabu (10/3/2010), Milan tak dapat menurunkan sejumlah pemain utamanya. Striker Alexandre Pato cedera sejak pekan lalu. Alessandro Nesta juga mengalami hal serupa. Luca Antonini juga harus absen menjelang laga.
"Saya tahu segalanya menjadi buruk kemarin (Selasa, 9/3/2010)sore. Kami memasukkan Alexandre Pato, Alessandro Nesta, dan Luca Antonini ke dalam skuad, tapi ketiganya ditarik karena cedera pada Selasa," ungkap Galliani.
"Tanpa pemain-pemain penting ini dan melawan tim sekualitas Manchester United, selalu akan menjadi sangat sulit," lanjutnya. Galliani berharap kondisi ini tidak berlarut-larut sehingga Milan masih dapat bersaing di liga domestik. Ia juga masih percaya kepada kepelatihan Leonardo.
sumber : kompas.com
0 komentar:
Post a Comment