MILAN - Mathieu Flamini mengingatkan rekan-rekannya untuk tidak lagi mengulang kesalahan saat melawan FC Parma, dini hari nanti. Gelandang AC Milan ini menegaskan agar timnya tak menganggap remeh lawan yang di atas kertas berada di bawahnya.
Menghadapi Parma pada giornata ke-30 Serie A di Ennio Tardini, Milan memang tak boleh lagi membuang poin seperti saat ditahan Napoli 1-1, akhir pekan lalu. Hasil lain selain tiga poin, dipercaya bakal menipiskan peluang Massimo Ambrosini dkk merengkuh trofi scudetto musim ini.
Diketahui, saat ini Milan masih bersaing ketat dengan Inter Milan untuk menjadi tim terbaik di Italia. Milan yang mengoleksi 59 poin, berada di peringkat dua klasemen, terpaut hanya satu poin dari Inter. Namun, kini persaingan semakin sengit dengan hadirnya AS Roma yang menebar ancaman setelah hanya terpaut tiga poin dari I Rossoneri.
Nah, faktor itulah yang menjadi landasan Flamini untuk mengingatkan agar rekan-rekannya tampil fokus dan tidak kembali terpeleset seperti melawan Napoli. “Di atas kertas, ini (lawan Parma) memang bukan laga yang sulit buat kami. Tapi, kami harus waspada sebab Parma merupakan tim yang bagus,” papar Flamini kepada Milan Channel, Rabu (24/3/2010).
“Kami harus memberikan segalanya dan menampilkan permainan terbaik guna memenangkan laga,” tambah gelandang yang tengah diisukan bakal dijadikan Milan alat tukar untuk mendapatkan gelandang Olympique Lyon, Jeremy Toulalan.
Ditanya mengenai kans Inter Milan yang pada saat bersamaan akan menghadapi Livorno, Flamini enggan memberikan prediksi. Mantan gelandang Arsenal ini lebih tertarik untuk memotivasi timnya untuk terus berjuang hingga akhir musim.
“Setiap pertandingan selalu sulit. Kini, kami memiliki sembilan laga tersisa, jadi penting bagi kami untuk memikirkannya satu per satu. Kami juga harus terus fokus kepada tim sendiri, ketimbang memikirkan tim lain,” tutup gelandang 26 tahun ini.
Menghadapi Parma pada giornata ke-30 Serie A di Ennio Tardini, Milan memang tak boleh lagi membuang poin seperti saat ditahan Napoli 1-1, akhir pekan lalu. Hasil lain selain tiga poin, dipercaya bakal menipiskan peluang Massimo Ambrosini dkk merengkuh trofi scudetto musim ini.
Diketahui, saat ini Milan masih bersaing ketat dengan Inter Milan untuk menjadi tim terbaik di Italia. Milan yang mengoleksi 59 poin, berada di peringkat dua klasemen, terpaut hanya satu poin dari Inter. Namun, kini persaingan semakin sengit dengan hadirnya AS Roma yang menebar ancaman setelah hanya terpaut tiga poin dari I Rossoneri.
Nah, faktor itulah yang menjadi landasan Flamini untuk mengingatkan agar rekan-rekannya tampil fokus dan tidak kembali terpeleset seperti melawan Napoli. “Di atas kertas, ini (lawan Parma) memang bukan laga yang sulit buat kami. Tapi, kami harus waspada sebab Parma merupakan tim yang bagus,” papar Flamini kepada Milan Channel, Rabu (24/3/2010).
“Kami harus memberikan segalanya dan menampilkan permainan terbaik guna memenangkan laga,” tambah gelandang yang tengah diisukan bakal dijadikan Milan alat tukar untuk mendapatkan gelandang Olympique Lyon, Jeremy Toulalan.
Ditanya mengenai kans Inter Milan yang pada saat bersamaan akan menghadapi Livorno, Flamini enggan memberikan prediksi. Mantan gelandang Arsenal ini lebih tertarik untuk memotivasi timnya untuk terus berjuang hingga akhir musim.
“Setiap pertandingan selalu sulit. Kini, kami memiliki sembilan laga tersisa, jadi penting bagi kami untuk memikirkannya satu per satu. Kami juga harus terus fokus kepada tim sendiri, ketimbang memikirkan tim lain,” tutup gelandang 26 tahun ini.
sumber : okezone.com
0 komentar:
Post a Comment