MILAN - Kekalahan AC Milan atas Inter Milan, tidak mengubah niat Ronaldinho untuk segera memperpanjang kontraknya dengan Milan. Kontrak baru itu akan segera ditandatangani oleh kedua pihak. Dalam pertandingan lawan Inter, semalam, Dinho tak berhasil mencetak gol penalti sehingga gagallah kesempatan timnya mengejar ketinggalan.
Kegagalan itu tak memengaruhi Milan untuk menahan negosiasi kontrak sebab pemain Brasil tersebut sudah bermain sangat baik pada laga sebelumnya. Oleh karena itu, dalam waktu dekat, gelandang serang itu akan segera memperpanjang kontraknya dengan klub milik Silvio Berlusconi tersebut.
"Apakah Ronaldinho akan tetap di Milan? Itu sudah pasti," ujar agen sekaligus kakak Ronaldinho, Roberto De Assis. Il Corriere Dello Sport menyebutkan, Ronaldinho kini terikat kontrak hingga 2011. Dengan kontrak baru, masa pengabdiannya baru selesai pada 2013.
Musim ini menjadi musim kebangkitan Dinho setelah setahun dianggurkan di San Siro. Dengan koleksi sembilan gol di Serie A, mantan pemain terbaik dunia itu menjadi pencetak gol terbanyak di klubnya.
Kegagalan itu tak memengaruhi Milan untuk menahan negosiasi kontrak sebab pemain Brasil tersebut sudah bermain sangat baik pada laga sebelumnya. Oleh karena itu, dalam waktu dekat, gelandang serang itu akan segera memperpanjang kontraknya dengan klub milik Silvio Berlusconi tersebut.
"Apakah Ronaldinho akan tetap di Milan? Itu sudah pasti," ujar agen sekaligus kakak Ronaldinho, Roberto De Assis. Il Corriere Dello Sport menyebutkan, Ronaldinho kini terikat kontrak hingga 2011. Dengan kontrak baru, masa pengabdiannya baru selesai pada 2013.
Musim ini menjadi musim kebangkitan Dinho setelah setahun dianggurkan di San Siro. Dengan koleksi sembilan gol di Serie A, mantan pemain terbaik dunia itu menjadi pencetak gol terbanyak di klubnya.
sumber : kompas.com
0 komentar:
Post a Comment