MILAN - AC Milan mulai serius melakukan pembenahan di lini pertahanan. Teranyar, mereka dikabarkan siap memboyong bek andalan Manchester United Nemanja Vidic.
Rossoneri segera mejalankan niatan itu awal musim depan. Mereka rupanya cemas pemain yang ada sekarang sudah tidak mampu bersaing karena termakan usia. Diketahui saat ini pertahanan Milan kebanyakan dihuni pemain veteran macam Giuseppe Favalli, Kaka Kaladze dan Alessandro Nesta.
Seperti dilansir Il Corriere Dello Sport, Minggu (31/1/2010) adalah wakil presiden klub Adriano Galliani yang akan turun langsung mengamati perkembangan negosiasi transfer Vidic. Selain bek asal Serbia itu, Il Diavolo masih menyimpan beberapa alternatif.
Mereka adalah Cederic Mongongu dari AS Monaco dan Davide Astori asal Cagliari. Layaknya pembenahan tembok pertahanan, manejemen Milan juga akan disebut-sebut bakal menambah amunisi serangan. Nama bomber Wolfsburg Edin Dzeko kembali jadi target utama, dia kemungkinan ditukar dengan Klaas-Jan Huntelaar.
Rossoneri segera mejalankan niatan itu awal musim depan. Mereka rupanya cemas pemain yang ada sekarang sudah tidak mampu bersaing karena termakan usia. Diketahui saat ini pertahanan Milan kebanyakan dihuni pemain veteran macam Giuseppe Favalli, Kaka Kaladze dan Alessandro Nesta.
Seperti dilansir Il Corriere Dello Sport, Minggu (31/1/2010) adalah wakil presiden klub Adriano Galliani yang akan turun langsung mengamati perkembangan negosiasi transfer Vidic. Selain bek asal Serbia itu, Il Diavolo masih menyimpan beberapa alternatif.
Mereka adalah Cederic Mongongu dari AS Monaco dan Davide Astori asal Cagliari. Layaknya pembenahan tembok pertahanan, manejemen Milan juga akan disebut-sebut bakal menambah amunisi serangan. Nama bomber Wolfsburg Edin Dzeko kembali jadi target utama, dia kemungkinan ditukar dengan Klaas-Jan Huntelaar.
sumber : kompas.com
0 komentar:
Post a Comment