November 26, 2009

0
Lawan Zurich, Borriello Siap Tuntaskan Dendam

MILAN - AC Milan harus melewati hadangan FC Zurich jika ingin lolos ke babak 16 besar Liga Champions, musim ini. Bomber Rossoneri Marco Borriello pun mengaku siap membalas dendam ata Zurich di Stadion Letzigrund.
Ya, hasil imbang 1-1 atas Olympique Marseille di San Siro dini hari tadi, memakasa Milan melakoni partai pamungkas penyisihan Grup C melawan Zurich di markasnya. Milan sendiri masih menyimpan dendam atas Hannu Tihinen dkk yang mempermalukan Rossoneri 0-1 pada pertemuan pertama di San Siro.
Untuk itu, Milan mengusung dua misi dalam duel menghadapi Zurich, dua pekan mendatang, yakni merebut tiket lolos ke babak 16 besar, sekaigus membalas dendam atas kekalahan di San Siro.
"Kami akan datang ke Zurich dengan misi memenangkan pertandingan," papar Borriello usai timnya ditahan imbang 1-1 Marseille, seperti dikutip Goal, Kamis (26/11/2009). Lebih lanjut, Borriello juga mengaku senang dengan keberhasilannya menyumbang satu gol saat berhadapan dengan Marseille.
Namun, yang lebih membuatnya senang, ia telah berhasil melewati masa-masa sulit saat dibekap cedera dan kembali mampu mencetak gol. "Saat mengalami momen buruk, saya mencoba tenang. Kini saya senang bisa kembali bermain dan mencetak gol.
Sejak saya kembali bermain, kami (Milan-red) juga belum pernah kalah. Saya senang, kembali mendapat kepercayaan pelatih dan fans yang selalu memberikan semangat setiap kali saya bermain," tambahnya.


sumber : okezone.com

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper