October 21, 2009

0
Pellegrini Waspadai Inkonsistensi Milan

MADRID - Real Madrid akan mengahadapi AC Milan yang tengah bermasalah dengan konsistensi penampilan, pada penyisihan Grup Liga Champions, Kamis (22/10/2009) dini hari. Namun, pelatih El Real Manuel Pellegrini justru mengaku cemas dengan kondisi Rossoneri saat ini.
Lho? Ya, Pellegrini mengaku cemas menghadapi penampilan Milan yang tidak konsisten. Mantan pelatih Villarreal ini sadar, Milan merupakan tim besar yang setiap saat bisa tampil brilian dan memberikan masalah bagi timnya. Untuk itulah, Pellegrini meminta anak asuhnya tidak tampil terlalu percaya diri saat menjamu Milan di Santiago Bernabeu.
"Penampilan (inkonsistensi) Milan di awal musim memang sempat membuat kami semua terkejut. Namun hal itu tak lantas membuat kami tampil dengan kepercayaan diri berlebih," papar Pellegrini sebagaimana dikutip Goal, Rabu (21/10/2009). "Milan merupakan tim dengan pemain yang memiliki segudang pengalaman.
Tim ini juga bermain sangat baik, terutama di babak kedua saat menundukkan Roma (2-1). Milan akan sangat beebahaya jika mendapat celah untuk melakukan serangan. Intinya, mereka adalah lawan yang sulit ditundukkan," tambahnya. "Milan tidak dalam kondisi krisis dan saya tak berpikir Ronaldinho merupakan satu-satunya pemain Milan yang paut diwaspadai.
Mereka memiliki pemain berkualitas dan sejarah luar bisa yang mendukungnya," lanjut pelatih asal Cile ini. "Pertarungan antara Madrid dan Milan merupakan duel spesial, mengingat kehebatan kedua klub dan kualitas skuad yang dimiliki tim masing-masing," tutup pelatih 56 tahun ini.


sumber : okezone.com

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper