September 25, 2009

0
Moratti: Milan Belum Habis

MILAN - Leonardo tengah mengalami masa sulit di awal karirnya melatih AC Milan. Simpati pun datang dari Presiden Inter Milan Massimo Moratti yang meyakini si pelatih bisa segera membawa Rossoneri keluar dari krisis.
Milan yang ditinggal dua bintangnya Kaka dan Paolo Maldini serta Carlo Ancelotti musim panas ini masih belum bisa menunjukkan performa yang memuaskan. Di lima laga awal Seri A musim ini, Milan sudah menderita dua kekalahan, di mana skor 0-4 di derby Milan lalu jadi yang pertama serta semalam saat ditekuk Udinese 0-1.
Hasil tersebut membawa Il Diavolo Rosso tertahan di urutan ke-11 dengan tujuh poin. Meski di Liga Champions, Milan berhasil menekuk Marseille 2-1, tapi hasil itu tidak serta merta bisa menghapu mimpi buruk Milan.
Apakah ini pertanda tahun ini menjadi titik nadir prestasi Milan dalam beberapa musim terakhir? Kalau pertanyaan itu dilemparkan kepada Moratti, bos Nerazzuri itu tak sependapat dan mengatakan masih terlalu dini untuk memvonis musim Milan telah habis. "Kita masih berada di awal musim, segalanya masih baru.
Aku tidak melihat ada rasa putus asa dari Milan saat ini," tukas Moratti dalam wawancaranya dengan Ansa yang dikutip Goal. "Ini hanyalah soal waktu saja. Para pemain dan pelatih Milan mempunyai intelejensia," demikian Moratti berkesimpulan. Kesimpulan singkat dari pernyataan Moratti di atas adalah Leonardo dan skuadnya masih punya waktu untuk memperbaiki kekurangan yang ada saat ini.
Taipan minyak ini percaya dengan sederet pemain berkualitas yang dimiliki bisa bikin 'Tim Merah Hitam' bangkit di sisa musim berjalan. Bari bisa jadi tes awal Milan ketika keduanya bertemu di San Siro, Senin(28/9/2009) dinihari WIB.


sumber : detik.com

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper