September 07, 2009

0
Cafu: Ronaldinho Tak Kuat Angkat Milan

RIO DE JANEIRO - Mantan bek AC Milan, Marcos Cafu menilai Ronaldinho bisa menggantikan peran Ricardo Kaka. Namun, Milan tak akan meraih gelar apa-apa bila hanya bergantung kepada Ronaldinho.
Menurutnya, pemain paling hebat sekalipun, tak bakal kuat menanggung seluruh beban klub. Setelah Kaka pergi ke Real Madrid, Milan mendaulat Ronaldinho untuk memimpin tim. Cafu menilai, Ronaldinho punya potensi dan daya untuk memulihkan Milan.
Namun, belajar dari kasus Kaka, seharusnya Milan berhenti mengandalkan seorang pemain dan belajar menumpukan nasib tim kepada kerja sama dan permainan kolektif. "Satu tim tak bisa meletakkan semuanya kepada Ronaldinho saja. Ia telah menunjukkan kemampuannya, tetapi ia tak bisa melakukannya sendirian," ujar Cafu kepada La Gazetta dello Sport.
"Pemain lain harus meningkatkan diri dan membantu. Ronaldinho tahu tanggung jawabnya dan ia fundamental untuk Milan setelah Kaka pergi. Namun, Milan tak akan memenangi apa-apa bila hanya bergantung kepadanya (Ronaldinho)," tambahnya.
Cafu merupakan salah satu pemain yang sempat menikmati sukses di Milan. Ia membela "I Rossoneri" pada periode 2003-2008. Selama itu, ia meraih scudetto (2004), Piala Super Italia (2004), trofi Liga Champions (2007), Piala Super Eropa (2007), Piala Dunia Antarklub (2007).

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper