LONDON - Cesc Fabregas tidak mau peduli dengan isu yang menyebutkan bahwa AC Milan ingin membajaknya dari Arsenal. Gelandang Spanyol itu justru ingin membawa "The Gunners" mencapai hasil lebih baik dari musim lalu. Milan secara mengejutkan berusaha mendekati Fabregas dengan iming-iming biaya transfer sebesar 31 juta euro atau Rp 494 miliar.
Meski demikian, Fabregas sama sekali tak tertarik oleh tawaran itu. Salah satu alasan Fabregas menolak itu adalah keyakinannya membawa Arsenal lebih baik dari musim lalu. Pemain berusia 22 tahun ini menegaskan bahwa target "The Gunners" musim depan bukanlah finis di posisi keempat, melainkan jawara Premier League.
Meski Arsenal telah kehilangan Emmanuel Adebayor dan Kolo Toure, hal itu bukanlah penghalang besar bagi timnya. "Kami tidak pernah berpikir akan meraih posisi keempat di klasemen," ujar kapten tim itu melalui situs klub. "Kami tidak pernah juara selama empat tahun, so what?"
"Setiap klub besar akan melalui masa sulit dan kami merasakannya di Arsenal. Namun, kami lebih kuat daripada sebelumnya, kami harus berpikir positif soal itu. Jika kami mulai berpikir soal target posisi keempat, kami tidak akan dapat apa-apa," tambahnya.
Fabregas sebelumnya pernah mengungkapkan pernyataan keras terhadap timnya dan menganggap Arsenal impoten, dalam arti tidak dapat meraih hasil lebih baik. Namun, ia menyadari bahwa kegagalan Arsenal itu bukan karena timnya menjual pemain-pemain berpengalaman.
Kekuatan "The Young Gunners" berkurang karena banyak pemain pilar cedera. "Selama tiga musim lalu, kami kurang beruntung karena banyak pemain yang cedera. Saat ini, kami sudah fit," pungkasnya.
Meski demikian, Fabregas sama sekali tak tertarik oleh tawaran itu. Salah satu alasan Fabregas menolak itu adalah keyakinannya membawa Arsenal lebih baik dari musim lalu. Pemain berusia 22 tahun ini menegaskan bahwa target "The Gunners" musim depan bukanlah finis di posisi keempat, melainkan jawara Premier League.
Meski Arsenal telah kehilangan Emmanuel Adebayor dan Kolo Toure, hal itu bukanlah penghalang besar bagi timnya. "Kami tidak pernah berpikir akan meraih posisi keempat di klasemen," ujar kapten tim itu melalui situs klub. "Kami tidak pernah juara selama empat tahun, so what?"
"Setiap klub besar akan melalui masa sulit dan kami merasakannya di Arsenal. Namun, kami lebih kuat daripada sebelumnya, kami harus berpikir positif soal itu. Jika kami mulai berpikir soal target posisi keempat, kami tidak akan dapat apa-apa," tambahnya.
Fabregas sebelumnya pernah mengungkapkan pernyataan keras terhadap timnya dan menganggap Arsenal impoten, dalam arti tidak dapat meraih hasil lebih baik. Namun, ia menyadari bahwa kegagalan Arsenal itu bukan karena timnya menjual pemain-pemain berpengalaman.
Kekuatan "The Young Gunners" berkurang karena banyak pemain pilar cedera. "Selama tiga musim lalu, kami kurang beruntung karena banyak pemain yang cedera. Saat ini, kami sudah fit," pungkasnya.
0 komentar:
Post a Comment