July 12, 2009

0
Seedorf Hanya Minta Tambahan Waktu

MILAN - Saat berbicara di Milan Channel, Clarence Seedorf meminta fans Milan untuk bersabar saat Rossoneri melakukan persiapan untuk musim depan tanpa kehadiran Carlo Ancelotti dan Kaka.
"Kami harus bekerja dengan suasana tenang. Ada banyak perubahan, tetapi kami harus memberikan waktu kepada semua hal baru untuk berkembang," cetus Seedorf. Selain itu, Seedorf yakin timnya masih bersatu dan akan tetap setia dengan pelatih baru Leonardo.
"Kami perlu sedikit waktu untuk beradaptasi dengan gaya kerja pelatih. Namun, saya yakin tim ini akan memberikan dukungan penuh pada Leonardo, yang dapat membuat tim ini menemukan jalan baru setelah adanya perubahan," tegas Seedorf.

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper