June 04, 2009

0
Kaka Pergi, Ronnie Unjuk Gigi

MILAN - Rumor hengkangnya gelandang AC Milan Ricardo Kaka sudah semakin mendekati kenyataan. Namun, salah satu petinggi Rossonerri Silvio Berlusconi masih saja bisa bersikap tenang, apa sebab?
Ya, dia mengaku tidak mau terlalu pusing seandainya jadi ditinggalkan Kaka ke Real Madrid ataupun Chelsea. Dia tetap yakin kalau timnya tersebut mampu bersaing di kancah Serie A dan Eropa karena masih memiliki banyak pemain hebat. Salah satu pemain yang jadi tumpuan harapan adalah kompatriot Kaka, Ronaldinho.
Meskipun pada musim ini Ronnie kurang bersinar, Berlusconi percaya dengan kepergian Kaka maka mantan pemain terbaik dunia itu memiliki banyak kesempatan tampil dan kembali unjuk kebolehan. "Kami masih punya pemain hebat, Ronaldinho contohnya. Musim lalu dia kurang mendapat tempat karena lini tengah kami sudah penuh dengan pemain berkelas," ungkap pria yang juga menjabat sebagai perdana menteri Italia tersebut seperti disitat SkySport, Kamis (4/6/2009).
Selain Ronnie, nama lain yang juga disebut Berlusconi adalah gelandang muda asal Prancis Yoann Gourcuff, sayang sang pemain lebih memilih hijrah ke Bordeaux. "Sebenarnya saya berharap Gourcuff kembali musim ini, dia adalah telenta yang sangat berharga. Tapi dia sudah menentukan pilihan" ungkap Berlusconi lagi.

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper