April 09, 2009

0
Milan vs Barca untuk Korban Gempa Italia

BARCELONA - Kepedulian para pesepakbola terhadap gempa yang mengguncang Italia tak cuma datang dari klub-klub Seri A. Dari tanah Spanyol, Barcelona akan menggalang dana dengan menantang AC Milan.
Seperti telah diberitakan sebelumnya, Fiorentina, Catania dan Napoli telah merencanakan menggumpulkan dana untuk membantu korban musibah gempa bumi yang terjadi pada Senin (6/4/2009) awal pekan ini. Beberapa klub tersebut akan mengalokasikan hasil dari penjualan tiketnya untuk disumbangkan.
Seakan tak mau ketinggalan berbuat baik, dari tanah seberang, Barcelona juga terpanggil untuk memberikan bantuan. Klub Catalan tersebut pun mengajak Rossoneri untuk melakukan laga persahabatan dengan tujuan mengumpulkan dana.
"Saya sudah menghubungi teman saya, Wakil Presiden Adriano Galliani untuk mengajukan (pertandingan) persahabatan demi mengumpulkan uang dan disumbangkan pada keluarga yang menjadi korban," ungkap Presiden Barca, Joan Laporta seperti diberitakan Channel4.
Hingga kini, jumlah korban tewas akibat gempa yang mengguncang wilayah L'Aquila sudah mencapai 250 orang lebih.

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper