April 20, 2009

0
"Hat-trick" Inzaghi Menggusur Juve

MILAN - Filippo Inzaghi kembali mencetak hat-trick bagi AC Milan, dua lalat pun mati sekali tepuk. Gol itu menginspirasi kemenangan 5-1 atas Torino, sekaligus menggeser Juventus di urutan kedua.
Milan mendapat angin segar setelah Juve meraih hasil seri lawan Inter Milan, Sabtu (18/9). Maka, anya dengan mencetak dua gol tanpa balas, "I Rossoneri" sudah menjadi runner-up sementara. Akan tetapi, "Il Diavolo" seperti tak mau mengalah kepada Torino dalam duel di San Siro, Minggu (19/4) waktu setempat.
Inzaghi bahkan sudah menggetarkan gawang "Il Toro" pada menit ke-10. Gol itu dianulir karena wasit menganggap striker gaek itu berdiri offside sebelum menanduk umpan David Beckham. Kondisi itu hanya berlangsung sementara sebab tiga menit sesudahnya Inzaghi benar-benar panas.
Sepak pojok dari Beckham ditanduknya sekencang mungkin di dekat tiang jauh. Milan harusnya bisa menambah gol lebih cepat jika Kaka lebih tenang dalam penyelesaian akhir. Namun, Inzaghi toh membuat timnya unggul lagi pada menit ke-37. Lagi-lagi assist Beckham memudahkan Pippo menanduk bola ke gawang Matteo Sereni. Aksi gemilang Pippo disudahi dengan hat-trick pada menit ke-60.
Congkelan bola dari Ronaldinho membuat bek lawan terperanjat. Pippo lagi-lagi lepas dari jebakan offside dan berhasil mendorong bola ke jala lawan. Itulah hat-trick keduanya musim ini setelah yang pertama ia lakukan saat lawan Siena, Maret lalu. Gol itu tak membuat Milan puas. Torino bahkan kewalahan menahan gempuran Massimo Abrosini di menit ke-68.
Kiper Sereni terpaksa menjatuhkannya dan pelanggaran ini membuahkan kartu kuning sekaligus hukuman penalti. Kaka mengekseskusi penalti itu dengan sepakan keras ke pojok kiri bawah. Sepuluh menit menjelang bubar, "Il Toro" mendapat hadiah hiburan berupa gol Ivan Franceschini. Bola liar di kotak penalti Milan disambarnya dengan tendangan keras ke gawang Nelson Dida.
Kebangkitan Torino itu ternyata tak bertahan lama. Di menit-menit akhir pertandingan, Ambrosini menambah gol bagi tuan rumah setelah mendapat umpan terobosan dari Kaka. Skor 5-1 kembali mengulang kejayaan Milan di kandang Siena. Milan kini mengemas nilai 64, sama dengan Juve.
Paolo Maldini dkk berhak di posisi kedua karena unggul dalam selisih gol. Kedua tim masih memiliki jarak sepuluh poin di bawah pimpinan klasemen Inter Milan.


Susunan pemain:
Milan: Dida; Flamini, Senderos, Maldini (Darmian 72), Pirlo, Zambrotta; Beckham, Ambrosini, Kaka; Inzaghi (Shevchenko 65), Pato (Ronaldinho 46).
Torino: Sereni; Rivalta, Natali, Franceschini, Rubin (Ogbonna 65; Abate, Barone, Dzemaili (Saumel 46), Diana; Rosina, Bianchi.

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper