
Semula klausul peminjamannya di Milan hanya berdurasi selama tiga bulan. Namun, setelah melalui pembicaraan yang alot dengan Galaxy, Beckham kemudian diizinkan untuk tinggal sampai akhir musim. Setelahnya mantan pemain Real Madrid ini akan bermain untuk Galaxy hingga bulan Oktober, sebelum kembali bermain untuk Milan sampai akhir musim 2009/10.
Meskipun demikian, kontrak Beckham dengan Galaxy akan berakhir pada bulan November. Ancelotti yakin, kondisi ini akan membuat Beckham menjadi pemain Milan seutuhnya pada bursa transfer musim dingin. "Beckham akan kembali ke Amerika dan akan di sana sampai kontraknya selesai di bulan November.
Kemudian Milan akan membelinya pada transfer musim dingin," tukas Ancelotti seperti dilansir Yahoosports. "David telah membuktikan dirinya sebagai contoh figur profesional dan sejujurnya saya tidak berharap banyak darinya untuk dapat bermain di level yang setinggi ini," tandasnya.
0 komentar:
Post a Comment