February 13, 2009

0
Dinho cs Harus Main Seperti Laga Pertama

MILAN - Kaka mungkin tak bisa main, tapi Carlo Ancelotti tak terlalu khawatir. Sang allenatore menyatakan, Milan punya kesempatan menang, asalkan bermain seperti di pertemuan pertama melawan Inter.
Kaka mengalami cedera saat Milan ditahan seri Reggina, pekan lalu. Akibat cedera, Kaka harus ditarik dari lapangan. "Kaka adalah (roh) Milan. Dia pemain yang hebat yang bisa memberikan perubahan pada permainan. Kami akan kehilangan dia dalam derby," kata bek Milan Luca Antonini, yang dalam laga melawan Reggina tersebut masuk menggantikan Kaka, seperti dikutip dari The Canadian Press.
Cedera itu memaksa pemain Milan bernomor punggung 22 ini absen selama setidaknya lima belas hari. Tim medis I Rossonerri berusaha untuk mempercepat kesembuhan Kaka, namun Ancelotti lebih memilih untuk bersikap realistis. "Tim ini telah melakukan hal terbaik sekarang, terlepas dari absennya Kaka dalam laga melawan Inter.
Saya rasa, Kaka tidak akan sembuh dalam waktu dekat," tutur Ancelotti pada situs resmi AC Milan. Ancelotti siap untuk mengalahkan Inter, walau harus tanpa Kaka. "Dalam derby ini, saya rasa kami bisa memainkan kartu kami, yaitu bermain seperti di pertemuan pertama," tukas eks pemain Milan ini. Di laga pertama (28/9/2008), Milan menang 1-0 lewat gol Ronaldinho. Di laga itu, I Diavollo Rosso unggul segalanya atas I Nerazzurri.
Ronaldinho dkk mencatat penguasaan bola 53 persen berbanding 47 persen dibanding Inter. Tembakan yang dilancarkan ke arah gawang sang rival pun lebih banyak. Tombak-tombak Milan menghujani gawang Julio Cesar dengan 18 tembakan. Sementara anak-anak asuh Jose Mourinho hanya mampu melakukan 11 tembakan ke arah gawang Christian Abbiati.
Milan wajib memenangi laga ini, guna menjaga agar tetap berada dalam jalur persaingan perebutan scudetto. Paolo Maldini dkk kini berada di peringkat ketiga dengan poin 45, tertinggal delapan poin dari Javier Zanetti cs.
"Kami harus memenangi derby ini, walau kami hanya tertinggal enam poin di belakang Inter. Kini, kami punya alasan lebih banyak untuk mereguk tiga poin dalam laga ini," ujar Ancelotti seperti dikutip dari Sportinglife.

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper