October 02, 2008
Nesta Kembali Berlatih
MILAN - Kabar baik bagi Milanisti. Bek handal Alessandro Nesta telah kembali berlatih ringan bagi Rossoneri dalam proses pemulihan cederanya yang berkepanjangan.Alessandro Nesta telah berjuang melawan cedera hampir sepanjang karirnya dan lututnya telah dioperasi beberapa kali.
Bek dengan bakat luar biasa itu sangat tangguh dan solid di lini belakang, namun cedera selalu mengganggu performanya. AC Milan kini mendapat berita gembira menyusul kemenangan 1-0 atas Inter dalam derby Milano akhir pekan lalu. Mantan bek Azzurri itu telah kembali berlatih setelah cedera panjang yang mengakibatkan dirinya belum bermains satu menit pun musim ini. Senin (29/9), pemain berusia 32 tahun itu mulai berlari lagi dan melakukan beberapa latihan ringan di lapangan dan di gym, terpisah dari teman-teman setimnya.
Rossoneri tentunya berharap Nesta segera kembali fit, karena banyak pihak merasa lini belakang Milan adalah mata rantai terlemah musim ini. Mantan pemain Lazio yang dianggap sebagai salah satu bek terbaik Serie A dan dunia itu dikontrak Milan sampai 2011. Dia mundur dari timnas setelah Piala Dunia 2006 karena dia merasa terlalu banyak bermain dan membuatnya lebih sering cedera. Semua pelatih timnas Italia sejak saat itu, baik Roberto Donadoni maupun Marcello Lippi, telah menyatakan secara terbuka akan menyambut Nesta kembali kalau si pemain ingin kembali membela Azzurri. Nesta telah tampil 227 kali dan mencetak lima gol bagi Milan sejak bergabung 2002 lalu.
Label:
News Update
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment