October 31, 2008

0
Kerja Keras Milan Terbayar

MILAN - Kemenangan AC Milan atas Siena dinihari tadi mengantarkan Rossoneri ke peringkat tiga klasemen sementara Serie A. Playmaker andal Ricardo Kaka merasa yakin, kerja keras timnya terbayar sudah. Tim besutan Carlo Ancelotti itu akhirnya mengubur kenangan buruk di awal musim. Paolo Maldini gagal meraup kemenangan dalam dua laga berturut-turut.
Namun, pada giornata ke-3, Milan berhasil bangkit dan perlahan-lahan merangkak naik di papan klasemen. Kini, Il Diavolo Rosso berhasil menggeser posisi rival sekotanya, Inter Milan. Padahal, di awal musim Inter tampil dominan dan menjadi kandidat favorit Scudetto. Kaka pun menyatakan, hasil yang diraih timnya itu merupakan hasil kerja keras segenap skuad.
"Semua pengorbanan kami mulai membuahkan hasil. Kami berhasil meraih kemenangan-kemenangan penting," ucap bintang Timnas Brasil itu sebagaimana dilansir Goal, Kamis (30/10/2008). "Meskipun kami tidak selalu bermain bagus, tapi kini kami memiliki mentalitas yang tepat guna mengalahkan lawan-lawan kami. Saya gembira kami bisa meraih hasil-hasil yang positif, berada di posisi atas papan klasemen sungguh menyenangkan," pungkas Kaka.

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper