Roma - Performa AS Roma beberapa waktu belakangan sedang panas-panasnya. Menjamu AC Milan di kandang sendiri, Roma menebar ancaman. Yang terancam tak hanya Milan, tapi juga Inter. Seusai menemui nasib sial, gagal menang atas Inter akibat gol di penghujung laga, akhir Februari lalu, Roma bagai tertahankan. Tiga kemenangan diraih, dengan dua di antaranya dilakukan di kandang lawan. Termasuk di dalamnya dua kali menekuk Real Madrid 2-1 di arena Liga Champions.
Hasil-hasil positif yang diraih Roma disokong oleh penampilan inspiratif Francesco Totti. Saat mengalahkan Napoli 2-0 pekan lalu, pemain yang menjabat kapten Giallorossi itu mencatat penampilan ke-500-nya di berbagai ajang. Totti juga mencetak gol terakhir Roma. Sejauh mana Roma bisa konsisten? Pekan ini, Roma akan diuji Milan dalam laga giornata ke-28 Seri A. Pertemuan klub penghuni kursi runner-up dan peringkat lima ini akan dilangsungkan di Olimpico Roma, Minggu (16/3/2008) dinihari WIB. Roma pun sudah menebar ancaman bahkan saat peluit kick-off pun belum dibunyikan.
"Kami sudah memberikan pernyataan yang kuat karena Napoli pekan lalu sangatlah kuat," ucap Totti seperti dilansir CNN. Bila berhasil mengatasi Milan, Roma akan membuat klub dari kota di Italia utara itu makin kesulitan menggapai posisi empat besar alias zona Champions. Milan sepertinya sedang "dikeroyok" oleh klub-klub dari Italia selatan. Fiorentina, pesaing Milan untuk merebut peringkat empat (yang juga dari selatan), akan menghadapi Genoa di kandang sendiri, stadion Artemio Franchi. Kembali kepada Roma, kemenangan bakal memiliki makna ganda terkait persaingan mereka dengan Inter. Dengan selisih enam angka, Roma secara konstan terus memberi tekanan kepada Inter. Inter baru akan bertanding hari Minggu malam menghadapi Palermo di Giuseppe Meazza.
Dengan demikian, Roma memiliki kesempatan untuk merapatkan jarak menjadi tiga poin saja setidaknya selama hampir 24 jam. Satu klub papan atas lainnya, Juventus, akan menghadapi Napoli di Stadion Olimpico Torino, Senin (17/3) dinihari WIB. Juve membutuhkan kemenangan agar tidak makin tertinggal dari Roma yang berada tujuh poin di depan. Penampilan Napoli sendiri belakangan bagai anomali. Menghadapi Inter, I Partenopei berhasil memetik kemenangan, sekaligus menorehkan kekalahan pertama Inter musim ini. Namun pekan lalu, mereka justru ditekuk Roma. Sedikit kewaspadaan dan konsentrasi akan membuat Juve bisa meraup angka penuh.
Hasil-hasil positif yang diraih Roma disokong oleh penampilan inspiratif Francesco Totti. Saat mengalahkan Napoli 2-0 pekan lalu, pemain yang menjabat kapten Giallorossi itu mencatat penampilan ke-500-nya di berbagai ajang. Totti juga mencetak gol terakhir Roma. Sejauh mana Roma bisa konsisten? Pekan ini, Roma akan diuji Milan dalam laga giornata ke-28 Seri A. Pertemuan klub penghuni kursi runner-up dan peringkat lima ini akan dilangsungkan di Olimpico Roma, Minggu (16/3/2008) dinihari WIB. Roma pun sudah menebar ancaman bahkan saat peluit kick-off pun belum dibunyikan.
"Kami sudah memberikan pernyataan yang kuat karena Napoli pekan lalu sangatlah kuat," ucap Totti seperti dilansir CNN. Bila berhasil mengatasi Milan, Roma akan membuat klub dari kota di Italia utara itu makin kesulitan menggapai posisi empat besar alias zona Champions. Milan sepertinya sedang "dikeroyok" oleh klub-klub dari Italia selatan. Fiorentina, pesaing Milan untuk merebut peringkat empat (yang juga dari selatan), akan menghadapi Genoa di kandang sendiri, stadion Artemio Franchi. Kembali kepada Roma, kemenangan bakal memiliki makna ganda terkait persaingan mereka dengan Inter. Dengan selisih enam angka, Roma secara konstan terus memberi tekanan kepada Inter. Inter baru akan bertanding hari Minggu malam menghadapi Palermo di Giuseppe Meazza.
Dengan demikian, Roma memiliki kesempatan untuk merapatkan jarak menjadi tiga poin saja setidaknya selama hampir 24 jam. Satu klub papan atas lainnya, Juventus, akan menghadapi Napoli di Stadion Olimpico Torino, Senin (17/3) dinihari WIB. Juve membutuhkan kemenangan agar tidak makin tertinggal dari Roma yang berada tujuh poin di depan. Penampilan Napoli sendiri belakangan bagai anomali. Menghadapi Inter, I Partenopei berhasil memetik kemenangan, sekaligus menorehkan kekalahan pertama Inter musim ini. Namun pekan lalu, mereka justru ditekuk Roma. Sedikit kewaspadaan dan konsentrasi akan membuat Juve bisa meraup angka penuh.
1 komentar:
kedua tim punya motivasi kuat utk menang
Post a Comment