
Ternyata Pato mengakui bila ketika melesakkan gol ia mengingat Ronaldo, yang harus absen lama akibat cedera lutut. "Ketika saya merayakan gol, saya berpikir mengenai Ronaldo. Itu merupakan perasaan yang baik. sama seperti ketika saya mencetak gol untuk Internacional pada laga derby," tukas Pato.
Seperti diketahui Ronaldo mengalami cedera lutut parah dan terpaksa harus absen selama sembilan bulan. Bahkan ada yang memperkirakan karir Ronaldo telah berakhir. Pato sendiri mengaku ia tidak begitu senang berhasil mencetak gol karena pada akhirnya Milan gagal memetik nilai penuh sehingga turun ke posisi lima klasemen Serie A.
0 komentar:
Post a Comment