February 26, 2008

1
Milan Belum Pasti Bisa Mainkan Kaka

Milan - Kubu Milan tiba-tiba dihinggapi kekhawatiran tidak bisa menurunkan Ricardo Kaka dalam laga kedua babak 16 Liga Champions melawan Arsenal di Stadion San Siro. Kaka dikabarkan masih harus istirahat cukup lama akibat cedera lutut. Bintang Brasil itu pernah mengalami cedera lutut, dan harus istirahat selama enam bulan. Ketika bermain kembali, ia tidak tidak bisa bergerak maksimal, karena terganggu rasa sakit.
Selama beberapa pekan terakhir, Kaka mengalami cedera tendonitis. Situasi menjadi lebih buruk ketika ia dipaksa turun untuk menghadapi Palermo. Ia bertabrakan dengan Roberto Guana, gelandang Palermo, ketika laga baru berlangsung tiga menit. Ancelotti tidak berupaya menariknya keluar, karena Kaka tidak mengeluh. Namun ketika babak pertama berakhir, Kaka baru mengeluh sulit berlari cepat dan lututnya terasa sakit. Kaka dipastikan akan kehilangan laga melawan Catania dan Lazio.
Tidak jelas apakah cederanya akan sembuh sebelum I Rossoneri menjamu Arsenal di San Siro, 4 Maret mendatang. Milan membutuhkan kemenangan minimal satu gol agar bisa lolos ke babak 8 Besar Liga Champions Eropa. Harapan itu akan sulit tercapai jika Kaka tidak dimainkan. Milan tidak mungkin mengandalkan Filippo Inzaghi yang bertipe striker murni, dan Alexandre Pato yang masih belia. Pato juga belum seratus persen pulih dari cedera engkel. Ia masih sering mengeluh sakit dalam beberapa latihan.

1 komentar:

Unknown said...

Kaka cepat sembuh ya..

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper