February 15, 2008

0
AC Milan Ditahan Livorno 1-1

Milan - AC Milan gagal memetik poin penuh di kandang sendiri setelah ditahan imbang Livorno 1-1. Hasil ini membuat mereka gagal naik ke posisi empat klasemen sementara Seri A. Bertanding di hadapan tifosi sendiri di stadion San Siro, Kamis (14/2/2008) dinihari WIB, pasukan arahan Carlo Ancelotti tampil dengan motivasi meraih angka penuh untuk bisa masuk ke zona Champions.
Namun ambisi tersebut harus kandas setelah Rossoneri hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan tamunya, Livorno. Hasil ini membuat Milan gagal menggeser posisi Fiorentina di peringkat empat. Si "Merah-Hitam" harus puas tetap berada di peringkat lima dengan mengumpulkan nilai 37, berselisih satu angka dengan La Viola. Sementara Livorno juga tetap berada di peringkat 15 dengan mengumpulkan poin 23 atau sama dengan milik Catania yang berada satu tingkat di atas mereka, namun masih unggul dalam perolehan selisih gol. Milan tampil dominan sepanjang babak pertama dan berkali-kali mengancam gawang Livorno yang dikawal Marco Amelia.
Namun, justru ketangkasan Amelia di depan gawanglah yang akhirnya menggagalkan Il Diavolo mencetak gol di babak pertama. Lima menit babak pertama berjalan Andrea Pirlo mencoba peruntungannya dengan melepaskan sebuah tendangan keras dari luar kotak penalti. Tetapi dengan gemilang Amelia berhasil menepis bola dan hanya menghasilkan tendangan penjuru. 10 menit berselang, giliran penyerang muda Milan, Alberto Paloschi, yang berusaha mengancam gawang Livorno.
Menerima operan Pirlo, penyerang bernomor punggung 43 itu melakukan sebuah tendangan datar di dalam kotak penalti. Usahanya itu urung berbuah gol setelah Amelia berhasil menangkap bola tersebut dengan baik. Amelia kembali mengulangi aksi gemilangnya beberapa saat kemudian. Sebuah sontekan Massimo Ambrosini di depan gawang masih bisa ditepis oleh kiper berusia 25 tahun itu. Satu-satunya peluang Livorno untuk mencetak gol di babak pertama terjadi di menit 32. Berawal dari sebuah tendangan bebas, Francesco tavano yang lepas dari pengawalan Massimo Oddo melepaskan sebuah tendangan first time. Sial bagi Tavano, tendangannya itu masih melambung di atas mistar gawang Zeljko Kalac. Kalah dominan di babak pertama bukan berarti Livorno menyerah, karena empat menit babak kedua berjalan mereka justru lebih dulu unggul atas Milan.
Adalah gelandang bernomor tujuh, Nico Pulzetti, yang membuat pendukung tuan rumah terhenyak setelah tendangan melengkungnya di dalam kotak penalti bersarang di pojok kanan gawang Kalac. 1-0 untuk Livorno. Beruntung bagi Milan, mereka mendapat hadiah tendangan penalti di menit 60 setelah Jose Vidigal dinyatakan melakukan handsball di kotak terlarang. Pirlo yang menjadi eksekutor tendangan tersebut berhasil memanfaatkan kesempatan itu dengan baik sehingga skor pun berubah menjadi 1-1. Setelah gol tersebut kedua kesebelasan berkali-kali memperoleh peluang untuk mencetak gol. Namun, tak ada satu pun peluang tersebut yang berbuah gol sehingga ketika wasit Christian Brighi meniupkan peluit panjang hasil imbang 1-1 tetap tak berubah.


Susunan Pemain:

AC Milan:
Kalac, Bonera, Favalli, Kaladze, Oddo, Gattuso, Pirlo, Ambrosini, Gourcuff, Gilardino(Ronaldo 57/Serginho 60), Paloschi(Inzaghi 57)

Livorno:
Amelia, Galante, Pasquale, Grandoni, Knezevic, Filippini, Vidigal(Pavan 84), De Vezze, Pulzetti, Tristan(Rossini 78), Tavano(Diamanti 44).

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper