December 05, 2007

0
Van Basten Mundur untuk Milan ?

Milan - Keputusan Marco Van Basten mundur dari timnas Belanda usai Euro 2008 langsung memunculkan spekulasi yang mengutak-atik keberadaan Carlo Ancelotti sebagai pelatih AC Milan. Van Basten telah memutuskan tidak memperpanjang kontraknya bersama "Singa Oranye" yang akan berakhir Juni tahun depan. Keputusan peraih tiga kali Ballon d'Or itu kabarnya sudah mencuat cukup lama dan baru jadi kenyataan ia mengumumkannya tadi malam.
Meskipun Van Basten baru meninggalkan timnas Belanda pasca turnamen di Austria-Swiss tahun depan, namun kabar ke mana dia akan pindah sudah mulai merebak. Opsi yang mungkin paling besar adalah melatih mantan klubnya, Milan atau klub raksasa Spanyol, Barcelona. Yang jelas semua kabar tersebut mengancam posisi Ancelotti. Media di Italia berspekulasi, jika Van Basten memutuskan untuk menukangi El Barca, maka mantan rekannya di Rossoneri, Frank Rijkaard, akan kembali ke San Siro sebagai pelatih.
Meski demikian Ancelotti tak perlu terlalu khawatir karena reputasinya cukup baik. Konon, jika pelatih Roberto Donadoni gagal berprestasi baik di Euro 2008, Ancelotti digadang-gadang sebagai salah satu kandidat kuat untuk menggantikannya sebagai allenatore Gli Azzurri. Sementara Van Basten tampaknya menyadari bahwa karirnya bersama timnas Belanda kurang begitu memuaskan sejak dia dipilih pada Juli 2004.
Di Piala Dunia 2006 mereka sudah harus tersingkir di putaran kedua setelah dikalahkan oleh Portugal. Di babak kualifikasi Euro 2008 Edwin van der Saar dkk hanya lolos di belakang Rumania. Di putaran final Belanda juga berada di grup "neraka" bersama dengan Italia, Prancis dan Rumania.

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper