MILAN – Ronaldo yang kondisinya masih belum menemukan titik terang setelah mengalami cedera panjang, meminta kepada pendukung Milan dan dirinya untuk bersabar jika ingin melihat dirinya kembali beraksi. Pemain bernama asli Ronaldo Luis Nazario da Lima ini sudah absen merumput dari lapangan hijau sejak 31 Juli lalu. Ronaldo memang menderita cedera paha sejak hijrah dari Real Madrid. Cedera itu diperparah setelah tim medis Milan salah mendiagnosa cedera yang dideritanya. Namun beberapa waktu lalu, mantan striker Inter Milan ini sempat dikabarkan siap untuk bermain menjelang laga melawan Empoli. Tapi pelatih Milan Carlo Ancelotti tidak jadi menurunkannya karena kondisi Ronaldo masih meragukan.
Fans Milan pun kecewa dengan keputusan itu. "Kami sedang melakukan yang terbaik untuk diri saya. dan setiap perawatan atas cedera yang parah tentu mebutuhkan waktu yang panjang dan sulit, untuk itu saya sangat meminta kepada pendukung Milan untuk tetap bersabar," ujar Ronaldo seperti dilansir Goal, Kamis (25/10/2007). Penampilan Ronaldo bersama Milan memang cukup menjanjikan. Ronaldo telah bermain sebanyak 14 kali dan mencetak 7 gol untuk Milan. Pemain berusia 31 tersebut dianggap salah satu jalan keluar terbaik untuk memecahkan masalah buruknya performa lini depan yang dimiliki Milan saat ini.
Fans Milan pun kecewa dengan keputusan itu. "Kami sedang melakukan yang terbaik untuk diri saya. dan setiap perawatan atas cedera yang parah tentu mebutuhkan waktu yang panjang dan sulit, untuk itu saya sangat meminta kepada pendukung Milan untuk tetap bersabar," ujar Ronaldo seperti dilansir Goal, Kamis (25/10/2007). Penampilan Ronaldo bersama Milan memang cukup menjanjikan. Ronaldo telah bermain sebanyak 14 kali dan mencetak 7 gol untuk Milan. Pemain berusia 31 tersebut dianggap salah satu jalan keluar terbaik untuk memecahkan masalah buruknya performa lini depan yang dimiliki Milan saat ini.
0 komentar:
Post a Comment