October 04, 2007

0
Dida Diserang Fans Celtic

Celtic - Dida menjadi pusat perhatian saat AC Milan ditundukkan Glasgow Celtic 1-2. Selain membuat blunder yang berujung gol kemenangan Celtic, kiper Brasil itu juga diserang fans di depan gawangnya. Di Celtic Park, Kamis (4/10/2007), Dida layak disalahkan atas dua gol Celtic ke gawangnya. Di menit 62 dia gagal meninju bola setelah memutuskan keluar dari kandangnya untuk menghalau tendangan sudut, ditambah kegagalan Yoann Gourcuff membuang bola, Stephen McManus mencetak gol pertama tuan rumah. Setelah kaka menyamakan kedudukan melalui eksekusi penalti, gol penentu kemenangan tuan rumah yang tercipta jelang berakhirnya pertandingan kembali tercipta berkat peran Dida. Portieri 33 tahun itu gagal mengantispasi dengan baik tendangan Gary Caldwell, bola yang mental di-rebound dengan sempurna oleh Scott McDonald. Nasib buruk Dida yang sebelumnya diperkirakan tak akan merumput karena cedera bahu ternyata tak selesai sampai di situ. Saat pemain Celtic merayakan gol kedua, salah seorang fans tuan rumah memilih cara selebrasi yang berbeda dengan masuk ke tengah lapangan mendatangi Dida. Fans yang datang dari sisi kanan pertahanan Milan itu menghampiri Dida dan terlihat memegang lehernya. Pahlawan Rossoneri di final Liga Champions 2003 itu sempat berusaha mengejar fans yang berniat kembali ke tribun penonton, namun baru beberapa langkah Dida terjatuh dan memegangi mukanya terlihat seperti kesakitan. Kiper yang sempat membela Corinthians dan Cruzeiro itu kemudian ditandu ke luar lapangan dengan kompres menempel di wajahnya. Di sisa pertandingan gawang Milan dikawal Zeljko Kalac. Atas kejadian ini Celtic sangat mungkin dijatuhi sanksi oleh UEFA. Pada beberapa kejadian sejenis UEFA umumnya menjatuhkan hukuman berupa denda, meski tak menutup kemungkinan pengurangan poin. Ini bukan kali pertama Dida bernasib sial menjadi korban fans lawannya. Di babak perempatfinal musim 2004-2005 kepalanya terkena lemparan kembang api oleh fans Inter Milan.

0 komentar:

 
Blog Milanisti | AC Milan News Update | © 2011 by RedBlack | Supported by AC Milan Wallpaper